Suara.com - Akhirnya, sampailah para pencinta otomotif, utamanya penyuka balap MotoGP menyaksikan para rider kesayangan berlaga di pentas Sirkuit Mandalika, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat akhir pekan ini (18-20/3/2022).
Diawali dengan Latihan Bebas 1 dan 2, Latihan Bebas 3 dan 4, Kualifikasi 1 dan 2, Warm-up, dan memuncak di nomor Race Day. Bisa dibayangkan keseruannya, baik yang menyaksikan secara streaming maupun langsung ke venue di Sirkuit Mandalika.
Untuk tiba di sesi balapan itu, dan kekinian, Jumat (18/3/2022) berlangsung free practice atau latihan bebas, seluruh kru yang terdiri dari enam konstruktor, 12 tim, serta 22 rider MotoGP mengarungi perjalanan udara jarak jauh serta melewati sederet zona waktu.
Dan khusus di Indonesia, utamanya para rider mendapat "bonus" acara yang berbeda dibandingkan penyelenggaraan di berbagai negara lainnya.
Di Tanah Air kita, Presiden RI Joko Widodo menggelar audiensi bersama para pembalap roda dua ini di saat sekitar sarapan, dan para rider pun melakukan "serbuan" ke Istana Merdeka. Berjalan di halamannya tanpa pengawalan ketat, mengenakan atribut balap lengkap dengan menenteng helm, menyaksikan moge custom Presiden, disuguhi camilan dan wedang jahe serta berpotret bersama.
Sesudahnya dilepas untuk untuk melakukan konvoi, Parade MotoGP Jakarta 2022 dengan rute Istana Merdeka sampai Bundaran HI dan masuk halaman Hotel Indonesia Kempinski.
Nah, sembari menunggu free practice MotoGP Mandalika 2022, berikut adalah kilas balik keseruan para rider saat mengaspal bersama di ruas utama Ibu Kota serta singgah di Istana Merdeka. Mulai Marc Marquez, Alex Rins, Joan Mir, Francesco Bagnaia, dan sederet rider lainnya termasuk local heroes Indonesia larut dalam semangat menyukseskan seri balap di Tanah Air kita.
Selamat membaca, salam Suara.com dari Sirkuit Mandalika, bersama tim PT Suzuki Indomobil Sales.
1. Rider MotoGP Konvoi, Berbusana Racing Suit Lengkap Jumpa Presiden RI Joko Widodo di Istana
Baca Juga: Sebelum Nonton Balap MotoGP Mandalika 2022, Ini Serba-Serbi Grand Prix of Indonesia
![Tangkapan layar Presiden RI Joko Widodo berfoto bersama para pebalap MotoGP di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (16/3/2022) [ANTARA/Rangga Pandu Asmara Jingga]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/16/42235-motogp-parade-president-greets-the-riders-01.jpg)
Konvoi atau parade para rider MotoGP berakhir di Hotel Indonesia Kempinski pada pukul 10.10 WIB setelah diawali dari Istana Merdeka.