Mobil Hybrid Lokal Toyota Mulai Start Tahun Ini

RR Ukirsari Manggalani | Manuel Jeghesta Nainggolan
Mobil Hybrid Lokal Toyota Mulai Start Tahun Ini
New Toyota Kijang Innova resmi meluncur (15/10/2020). Sebagai ilustrasi [PT Toyota Astra Motor].

Disebutkan bahwa mobil hybrid Toyota buatan lokal bakal segera tiba.

Suara.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) menjadi salah agen pemegang merek (APM) yang cukup aktif memasarkan kendaraan ramah lingkungan di Indonesia. Namun sejauh ini produk yang dipasarkan masih didatangkan secara utuh ke Indonesia.

Kapankah Toyota memasarkan produk ramah lingkungan rakitan dalam negeri?

Director Marketing PT TAM, Anton Jimmi Suwandy menyatakan Toyota hybrid memang sudah ada. Tapi untuk lokalnya baru start tahun ini.

Toyota Prius PHEV di GIIAS 2021 [Suara.com/CNR ukirsari].
Toyota Prius PHEV di GIIAS 2021 [Suara.com/CNR ukirsari].

"PHEV kalaupun untuk fleet kami sudah ada melalui Prius. BEV on going, kami masih studi. Tadi kami sudah ngobrol sama teman-teman. Semua tengah studi dan kami juga request, consider untuk introduce di Indonesia," ujar Anton Jimmi Suwandy, di sela Jakarta Auto Week atau JAW 2022, JCC Senayan, Rabu (16/3/2022).

Baca Juga: Mobil Listrik dan Hybrid Sudah Diguyur Insentif, Kapan Giliran Truk Listrik?

Ditanyai produk ramah lingkungan apa yang akan dirakit secara lokal, Anton pun masih belum memberikan informasi lebih lanjut.

"Nantilah. Intinya begini, sekarang kebanyakan CBU. Masih banyak kebutuhan yang belum bisa dipenuhi dengan CBU. Harapannya dengan CKD, selain dari masalah competitiveness, mudah-mudahan produknya lebih cocok untuk Indonesia," kata Anton.

Seperti diketahui, kabar Toyota Indonesia tengah menyiapkan produk hybrid lewat pengerjaan perakitan lokal belakangan semakin santer terdengar.

Meski belum ada konfirmasi terkait produk yang akan diluncurkan, namun informasi yang beredar semakin mengerucut pada Toyota Kijang Innova hybrid.

Baca Juga: Lebih Murah dari Honda Brio, Jakarta-Surabaya Tak Perlu Mampir SPBU: Pesona Mobil Baru Wuling

Kapankah produk ini akan diluncurkan?