Pengalaman Bintang Emon Saat Beli Mobkas: Suara Merdu Penyanyi Berubah Cempreng

Rabu, 16 Maret 2022 | 09:59 WIB
Pengalaman Bintang Emon Saat Beli Mobkas: Suara Merdu Penyanyi Berubah Cempreng
Bintang Emon dan Honda Vario (Instagram/@bintangemon)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bicara tentang dunia otomotif, komika Bintang Emon menyatakan tidak mengerti secara menyeluruh. Sehingga pernah mendapatkan pengalaman kurang menyenangkan saat membeli mobkas alias mobil bekas.

Dikutip dari kantor berita Antara dari acara virtual bersama OLX Autos, Selasa (15/3/2022), Bintang Emon memaparkan kisahnya berburu mobkas.

"Waktu itu mobilnya dipakai saudara saya. Mobilnya saya baru beli second. Setahu saya, Raisa itu merdu suaranya. Tapi kok Raisa cempreng di mobil itu," kenang Bintang Emon.

Bintang Emon [Instagram]
Bintang Emon [Instagram]

"Itu adalah kesalahan saya karena membeli mobil bekas di tempat yang tidak benar. Karena awam, lihatnya yang penting depannya aman aja," lanjutnya.

Baca Juga: Bila Berikan Oli Encer untuk Mobil Berusia di Atas 10 Tahun, Dampaknya Begini

Selain awam dalam dunia otomotif, Bintang juga menyebutkan kesusahan terbesarnya saat membeli mobil bekas.

Yaitu soal budgeting. Menyesuaikan antara ketersediaan budget dengan mobil yang diinginkan.

Untungnya, persoalan-persoalan seputar mobil bekas tidak lagi terjadi padanya. Solusinya, Bintang Emon pasrahkan pada layanan jual-beli mobil bekas online terpercaya seperti OLX Autos.

Di situsnya, tersedia ribuan pilihan mobil bekas berkualitas yang telah melewati inspeksi secara menyeluruh.

"Kalau sama teman atau saudara, kita bilang mau nyari mobil budget segini, dapatnya mobil seadanya saja," kata Bintang Emon.

Baca Juga: Pasar Mobil Bekas Diprediksi Kembali Menggeliat Tahun Ini

Dan ia juga memiliki alasan lebih memilih membeli mobil bekas dibanding mobil baru. Yaitu agar lebih hemat secara finansial.

"Aku lebih suka mobil second sih, secara finansial lebih hemat. Terus dibanding mobil yang baru banget diluncurkan, aku lebih suka mobil yang keluaran satu atau dua tahun lalu," jelasnya.

"Secara mesin dan fungsi masih okay, secara harga ya lumayan banget lebihannya," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI