Suara.com - Murano yang menjadi jagoan selanjutnya dari pabrikan ini, yang siap bermain di segmen SUV premium. Tentu, publik juga bertanya-tanya kira-kira apa keunggulan Nissan Murano ini.
Nissan Murano sendiri nantinya akan bersaing dengan BWM dan Mercedes untuk segmen SUV premium. Meski tak secara resmi dijual di Indonesia dan harus masuk ke negara ini secara CBU, tapi Nissan yakin tetap bisa bersaing dengan pabrikan lainnya.
Spesifikasi Nissan Murano
Secara singkat, berikut spesifikasinya.
Mesin : 2,5 liter QR25DR dan 3,5 liter VQ35DE
Tenaga : 180 hp pada 6.000 rpm dan 245 hp pada 5.800 rpm
Torsi : 245 Nm pada 4.000 rpm dan 333 Nm pada 4.400 rpm
Bore x Stroke : 89 mm x 100 mm dan 95,5 mm x 81,4 mm
Rasio Kompresi : 9,5 : 1 dan 10,3 : 1
Baca Juga: Pastikan Kelayakan dan Standar Layanan Uji Emisi, Pemkot Jakbar Periksa 40 Bengkel Resmi
Konsumsi BBM : 4 sampai 6 km/L untuk penggunaan dalam kota, 9 sampai 11 km/L untuk penggunaan luar kota
Transmmisi : Continuously Variable Transmission
Suspensi : bagian depan menggunakan MacPherson Strut, bagian belakang menggunakan Multi-link dengan Coil Spring
Penjualan : generasi satu pada era 2004 hingga 2007, generasi dua pada era 2008 hingga 2012
Memangm jika melihat tahun produksi mobil ini tak lagi muda. Namun tak berarti spesifikasi premiumnya bisa disepelekan, dan bisa bersaing ketat dengan beberapa mobil mewah seperti Toyota Harrier, Lexus RX, serta BMW X5.
Keunggulan yang Bisa Didapatkan
Untuk kelebihan dari mobil SUV premium ini sendiri, Murano menawarkan desain yang stylish, kabin yang benar-benar lega, serta kualitas interior yang dominan. Selain itu Anda juga bisa menikmati berbagai fitur menarik di bagian dalam, dan didukung penuh dengan fitur keselamatan lengkap.
Ketika dikendarai, mobil ini juga terasa stabil dan nyaman. Suara mesin dan kebisingan dari luar juga tak akan terdengar berkat peredaman kabin yang baik. Yang tak ketinggalan adalah performa mesin yang baik serta transmisi yang responsif.
Memang penilaian kelebihan ini terdengar sangat subjektif, namun poin-poin keunggulan Nissan Murano ini rasanya benar-benar tak dapat dipungkiri ketika Anda sudah merasakan pengalaman berkendara dengannya.
Tentunya informasi seputar keunggulan Nissan Murano ini semoga bisa bermanfaat untuk Anda. Jangan lupa tetap terapkan protokol kesehatan ketat.
Kontributor : I Made Rendika Ardian