Konsumsi BBM Avanza vs Xpander Lengkap dengan Perbandingan Tenaga dan Spesifikasi Mesin: Siapa yang Lebih Irit?

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Kamis, 24 Februari 2022 | 09:30 WIB
Konsumsi BBM Avanza vs Xpander Lengkap dengan Perbandingan Tenaga dan Spesifikasi Mesin: Siapa yang Lebih Irit?
Ilustrasi Mitsubishi Xpander. (Instagram/@mitsubishimotorsmea)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Produsen Avanza maupun Xpander sama-sama mengklaim mobil keluaran mereka irit bahan bakar. Apakah klaim tersebut terbukti? Kira-kira bagaimana konsumsi BBM Avanza vs Xpander? Mana yang lebih hemat?

Avanza menjadi kendaraan pilihan keluarga Indonesia karena hemat bahan  bakar.

Sejak tahun 2003 Avanza selalu menawarkan pilihan mesin yang beragam di antaranya mesin berkapasitas 1.300 cc dan  1.500 cc.

Hal tersebut membuat Avanza mampu bersaing dengan rivalnya meski desainnya tak banyak berubah semenjak pertama kali diperkenalkan kepeda konsumen.

Kondisi ini menguntungkan produsen Avanza, pasalnya konsumen tak melulu mendambakan mesin yang besar melainkan tingkat efisiensi bahan bakar turut menjadi perrhatian utama.

Avanza dengan kapasitas 1.3000 cc dilengkapi 4 silinder dan  dual VVT-i sehingga mampu menghasilkan tenaga 95,1 Hp dengan torsi 12,3 Nm. 

Sedangkan pada kapasitas 1.500 cc, Avanza ditenagai dengan mesin 1.496 cc 4 silinder dengan VVT-i dan menghasilkan tenaga kisaran 102 HP.

Tak hanya Avanza, Xpander pun disebut-sebut irit bahan bakar sehingga bisa menekan emisi karbon. Hal tersebut diutarakan Head of Training Section MMKSI Arif Dwiyanto.

Menurutnya, New Xpander kini dibekali dengan EGR (Exhaust Gas Recirculatuion). EGR merupakan komponen yang berperan menekan emisi karbon yang dihasilkan sehingga Xpander lebih irit bahan bakar.

Baca Juga: Ini Daftar 5 Mobil Terlaris Sepanjang Januari 2022

New Xpander masih menggunakan mesin MIVEC DOHC 16 Valve 1.5 namun transmisi baru yakni Continously Variable Transmission (CVT) membuat pembakaran Xpander terbaru lebih efisien.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI