Proyek Porsche untuk Kendaraan Elektrifikasi: Ubah Pabrik Bagi 718 Boxster All-Electric

Senin, 21 Februari 2022 | 11:34 WIB
Proyek Porsche untuk Kendaraan Elektrifikasi: Ubah Pabrik Bagi 718 Boxster All-Electric
Porsche Taycan All Electric, sebagai ilustrasi produk Porsche terelektrifikasi [Porsche Indonesia].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Porsche tengah mengubah pabrik utamanya agar bisa digunakan memproduksi mobil sport Porsche 718 Boxster dan Porsche Cayman bertenaga listrik murni.

Dikutip kantor berita Antara dari Hindustan Times pada Minggu (20/2/2022), Porsche yang berada di bawah naungan Volkswagen menanamkan investasi senilai 567 juta dollar Amerika Serikat (AS) ke pabriknya di Zuffenhausen. Serangkaian instalasi dilakukan untuk mengubahnya menjadi pabrik kendaraan listrik.

Langkah mempersiapkan pabrik khusus penanganan Porsche tenaga listrik ini berangkat dari target penjualan kendaraan listrik yang akan berkontribusi sepertiga dari total penjualan brand ini pada 2025. Lantas dua pertiga adalah mobil listrik mulai 2030.

Ilustrasi sebuah Porsche Cayman kuning. [Shutterstock]
Ilustrasi sebuah Porsche Cayman [Shutterstock]

Sejauh ini, tanggapan pasar atas produk mobil listrik Porsche, Porsche Taycan EV tergolong bagus. Lantas berikutnya akan digarap Porsche Macan EV, Porsche 718 Boxster dan Porsche Cayman. Seluruh model terelektrifikasi ini harapannya bisa membantu Porsche mewujudkan target sebagai penyedia mobil listrik di pasar global.

Baca Juga: Pernah Dihentikan Karena Panjangnya Daftar Tunggu, Pemesanan Volkswagen e-Up! Buka Kembali

Porsche 718 All-Electric bakal digarap berdasarkan desain PPE Grup Volkswagen, dengan platform menopang Porsche Macan EV.

Dikutip dari media Jerman Automobilwoche, pabrik Zuffenhausen akan cukup fleksibel untuk menggarap Porsche 718 dan Porsche 911 di lini produksi sama.

Porsche akan mulai memproduksi Porsche 718 EV pada 2023, di saat yang sama Porsche Macan EV akan mulai diluncurkan dari jalur produksi di fasilitas Leipzig.

Untuk spesifikasi mesin, Porsche 718 Boxster dan Porsche Cayman akan menggunakan motor listrik tunggal yang menggerakkan roda belakang, serta motor listrik di kedua ujung, dan penggerak semua roda.

Konsepnya, powertrain listrik menghasilkan tenaga 435 PS dari motor listrik di depan, sedangkan motor belakang mampu memasok tenaga 653 PS.

Baca Juga: Audi dan FAW Group Dapat Restu Pemerintah China untuk Membangun Pabrik Mobil Listrik di Changchun

Gabungan powertrain listrik tadi mampu menghasilkan output daya 611 PS dalam mode standar dan 1088 PS dalam mode kualifikasi.

Sedangkan teknologi pengisian baterai 800 volt mampu mengisi baterai dari 5 persen menuju 80 persen dalam 15 menit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI