Pasar Sepeda Motor Italia Bukukan Nilai Plus di Awal 2022

Senin, 14 Februari 2022 | 12:24 WIB
Pasar Sepeda Motor Italia Bukukan Nilai Plus di Awal 2022
Press Day EICMA 2021. Sebagai ilustrasi pameran otomotif roda dua terbesar Italia menjelang akhir tahun lalu [EICMA 2021].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Confindustria ANCMA atau Asosiasi Nasional Industri Sepeda, Sepeda Motor, dan Aksesoris Italia melaporkan bahwa perolehan laba untuk Januari 2022 mencapai peningkatan sebesar 5,9 persen dibandingkan tahun lalu. Demikian pula penjualan sepeda motor konvensional, sepeda motor listrik, dan skuter mencetak angka stabil.

Dikutip dari rilis resmi EICMA sebagaimana diterima Suara.com, meskipun kesulitan pasokan chip semikonduktor mempengaruhi industri mobilitas secara global, pasar kendaraan bermotor roda dua melanjutkan tren positifnya.

Setelah 2021 ditutup dengan laba sebesar 21,2 persen, yang sukses mengantar pasar roda Italia kembali ke periode pra pandemi COVID-19, awal tahun ini peta penjualan di pasar nasional roda dua Italia memberikan nilai positif atau tanda plus.

Penggunting pita dalam Opening ceremony EICMA 2021 dihadiri Wali Kota Milan, Giuseppe Sala, Presiden Dewan Regional Lombardy, Attilio Fontana, Menteri Pembangunan Ekonomi Giancarlo Giorgetti, Ketua Confindustria ANCMA (Asosiasi Nasional untuk Sepeda, Sepeda Motor dan Aksesoris) Paolo Magri, dan Managing Director Fiera Milano, Luca Palermo [EICMA].
Penggunting pita dalam Opening ceremony EICMA 2021 dihadiri Wali Kota Milan, Giuseppe Sala, Presiden Dewan Regional Lombardy, Attilio Fontana, Menteri Pembangunan Ekonomi Giancarlo Giorgetti, Ketua Confindustria ANCMA (Asosiasi Nasional untuk Sepeda, Sepeda Motor dan Aksesoris) Paolo Magri, dan Managing Director Fiera Milano, Luca Palermo [EICMA].

Adapun gambaran detailnya, peningkatan secara keseluruhan sebesar 5,9 persen untuk Januari 2022 ditandai dengan sepeda motor listrik senilai 47,5 persen, begitu pula sepeda motor 23,3 persen, sementara skuter ada dalam kondisi stabil 0,3 persen.

Baca Juga: Calon Lawan Yamaha XMAX Tampilkan Wujud di EICMA 2021, Bagasi Bisa Tampung 2 Helm Lho

"Industri roda dua memberikan referensi jawaban konkret atas permintaan baru untuk sektor mobilitas, kelestarian lingkungan, dan keinginan yang berkembang. Pasar kami sangat dinamis, produk cross-over, naked bike, sampai model yang lebih bermanfaat dan ekonomis, mampu menarik audiens penggemar baru dan bahkan pengguna usia lebih muda dari kategori konsumen di masa lalu," jelas Paolo Magri, Presiden ANCMA.

Catatan khusus diberikannya kepada kendaraan listrik yang mencatatkan penjualan sangat baik, mampu mencapai dua kali lipat volume pada Januari 2021 dan menempatkan 1.060 unit motor di pasar nasional Italia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI