The Best 5 Oto: Recall Tesla Terkait Boombox, Aleix Espargaro Motoran Bertiga, Sandiaga Uno ke Paddock Gresini Racing

Sabtu, 12 Februari 2022 | 09:53 WIB
The Best 5 Oto: Recall Tesla Terkait Boombox, Aleix Espargaro Motoran Bertiga, Sandiaga Uno ke Paddock Gresini Racing
Logo Tesla pada setir kemudi sebuah unit Tesla Model 3. Sebagai ilustrasi [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aleix Espargaro, Sandiaga Uno, Sirkuit Mandalika, tim Gresini Racing Moto2, Tesla, boombox, NHTSA, Subaru Forester e-BOXER, kaki-kaki mobil, the power emak-emak, parodi, dan tips kendaraan menjadi highlights dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com akhir pekan ini.

Rider MotoGP Aleix Espargaro, abang dari rider Pol Espargaro mencetak hits pemberitaan gara-gara mengunggah potret pose motoran bertiga di sekitaran paddock Sirkuit Mandalika. Sejatinya, inilah parodi, caranya menyampaikan rasa heran (atau malahan seram?) atas kegiatan motoran di kawasan sekitar lokasi para rider MotoGP melakukan tes pramusim.

Yaitu the power of emak-emak, begitu istilah kekinian warganet, untuk kegiatan berkendaraan kaum Hawa yang mengabaikan helm serta motoran dengan kapasitas melebihi daya angkut seharusnya.

Sementara itu, Menparekraf Sandiaga Uno bertandang ke paddock Gresini Racing Moto2 dan menjajal menunggang motor yang tengah disiapkan. Sebagai catatan, tim ini menyandang sponsorship dari Federal Oil. Ikut bikin bangga, karena produk Nasional atau buatan Indonesia.

Kemudian menuju Britania Raya,   Subaru Forester  e-BOXER 2022 tersedia dalam versi hybrid. Sesudahnya pemasaran akan berlanjut ke Benua Eropa. 

Produsen asal Jepang ini menyatakan bahwa pilihan ramah lingkungan menjadi sebuah concern bagi Subaru, mengingat minat konsumen akan kendaraan terelektrifikasi semakin tinggi.

Sementara itu, masih menyoal produk mobil listrik, Tesla melakukan recall atau pemanggilan ulang untuk beberapa model kendaraannya. Hal ini melanjutkan imbauan dari NHTSA atau badan otoritas jalan raya Amerika Serikat menyangkut boombox atau luaran suara di kabin mobil produksi perusahaan milik Elon Musk tadi.

Dan sebagai penutup adalah wacana memahami lebih detail kaki-kaki mobil atau kendaraan roda empat kesayangan.  Ada istilah camber, toe, dan kingpin yang semuanya merujuk kepada keselarasan antara kaki-kaki, shock-absorber sampai sistem pengereman. Dengan kaki yang mantap maka tidak ada gejala mobil limbung atau sulit melahap medan di jalan.

Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com. Selamat berakhir pekan, dan patuhi selalu protokol kesehatan.

Baca Juga: Diduga Kemasukan Air, Biaya Ganti Baterai Tesla Model 3 Seharga Mobil Baru

1. The Power of Emak-Emak Mendunia, Aksi Pemotor Bonceng Tiga Ini Memicu Parodi Kocak dari Pembalap MotoGP Aleix Espargaro

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI