Suara.com - Piaggio dikabarkan mengajukan paten baru untuk mendeteksi area blind spot atau titik buta pada sepeda motor. Cara kerjanya menggunakan sistem reflektor radar aktif di sepeda motor. Sehingga bisa menjadi solusi dalam mengatasi area blind spot.
Melansir Ride Apart, sepeda motor memiliki dimensi yang lebih kecil dibandingkan kendaraan lain saat berada di jalan raya. Oleh karena itu, pergerakan sepeda motor kerap tidak terditeksi.
Selain itu, sepeda motor juga cenderung mengubah posisi di jalur tertentu dengan cara yang biasanya tidak dilakukan mobil atau truk.
Sistem reflektor radar aktif Piaggio dapat digunakan di bagian depan, belakang, atau samping dari sepeda motor tertentu. Idealnya, sistem radar dapat digunakan di keempat sisi untuk memastikan radar dapat membaca dengan baik.
Baca Juga: Menyapa Fans di Tanah Air, Joan Mir dan Alex Rins dari Tim Suzuki ECSTAR Sisipkan Bahasa Indonesia
Sistem ini rencananya akan menjadi standar pabrikan. Dengan demikian konsumen sudah dapat menikmatinya saat melakukan pembelian.
Juga tidak menutup kemungkinan bila nantinya sistem ini akan tersedia sebagai aksesori yang bisa dibeli pengendara untuk dipasang pada model lama.
Seperti diketahui, Piaggio adalah induk perusahaan dari Vespa, Aprilia, dan Moto Guzzi. Tunggu saja, apakah sistem ini nantinya juga akan tersedia pada ketiga merek lainnya.