Lifehack: Wanita Ini Bagikan Cara Usir Kecoak di Dalam Kabin Mobil, Cuma Modal Minyak Goreng dan Margarin

Senin, 31 Januari 2022 | 14:30 WIB
Lifehack: Wanita Ini Bagikan Cara Usir Kecoak di Dalam Kabin Mobil, Cuma Modal Minyak Goreng dan Margarin
Basmi kecoak yang ada dalam kabin mobil bermodalkan margarin dan minyak goreng. (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabin mobil memang wajib dibersihkan untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan sopir ataupun penumpang.

Jika dibiarkan kotor, bisa membuat kabin tak nyaman dan bahkan bisa menjadi sarang hewan seperti kecoak.

Kabin mobil yang kotor bisa menjadi rumah untuk para kecoa. Mereka akan beranak pinak di dalam kabin mobil yang kotor.

Jika sudah terlanjur menjadi sarang kecoak, pastinya pemilik mobil harus berjuang ekstra untuk membersihkannya.

Namun, ternyata ada tips unik yang dibagikan oleh wanita cantik di akun TikTok @bellacintiapriska satu ini.

Dalam sebuah unggahannya tersebut, ia membagikan lifehack alias cara ampuh untuk bisa mengusir kecoak yang berada di dalam kabin mobil.

Modal yang dibutuhkan cuma minyak goreng, margarin beserta wadah.

Basmi kecoak yang ada dalam kabin mobil bermodalkan margarin dan minyak goreng. (TikTok)
Basmi kecoak yang ada dalam kabin mobil bermodalkan margarin dan minyak goreng. (TikTok)

Minyak goreng dan margarin tersebut ditampung dalam wadah. Lalu kemudian dibiarkan selama semalam di dalam kabin mobil.

Usai semalam, kemudian lihatlah hasilnya. Serangga tersebut mengumpul di wadah tersebut.

Baca Juga: Bahaya, Kemudi Mobil Dipenuhi Bakteri Lebih Banyak Dibandingkan Peturasan

Video ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI