Cat Bodi Mengilap Bak Kain Satin, Porsche Cayenne Platinum Edition Tiba ke Konsumen Mei 2022

Rabu, 26 Januari 2022 | 14:26 WIB
Cat Bodi Mengilap Bak Kain Satin, Porsche Cayenne Platinum Edition Tiba ke Konsumen Mei 2022
Interior Porsche Cayenne Platinum Edition [Newsroom Porsche].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Porsche meluncurkan produk keren Porsche Cayenne Platinum Edition di pekan silam (17/1/2022). Mobil jenis Sport Utility Vehicle (SUV) ini bisa dipesan sekarang, dan pengiriman domestik Jerman akan diawali Mei 2022.

Dikutip dari rilis Newsroom Porsche, ciri khas dari Porsche Cayenne Platinum Edition adalah elemen desain eksklusif dalam lapisan cat Satin Platinum. Hasilnya adalah kilap megah bak sutera atau kain satin, sehingga penampilan sangat stylish. Paduannya perlengkapan interior standar ekstra.

Adapun model bisa dipilih Platinum Edition Porsche Cayenne, Porsche Cayenne E-Hybrid, Porsche Cayenne S, juga varian Coupé.

Tampilan eksterior Porsche Cayenne Platinum Edition [Newsroom Porsche].
Tampilan eksterior Porsche Cayenne Platinum Edition [Newsroom Porsche].

Penampilan Cayenne Platinum Edition yang smooth dan eksklusif memiliki sederet detail model khusus. Mulai airscoop, emblem "Porsche" terintegrasi di strip lampu belakang LED, sampai pelek RS Spyder Design 21 inci standar.

Baca Juga: Porsche: Dimensi Baterai Mobil Listrik Penting Wujudkan Netralitas Karbon

Pipa knalpot sport dan trim jendela samping berwarna hitam semakin menekankan tampilan sporty dan elegan dari seri spesial ini.

Sementara cat bodi tersedia dalam warna solid dalam putih dan hitam. Atau bila ingin finishing cat metalik tersedia warna Jet Black, Carrara White, Mahogany, Moonlight Blue, sampai warna khusus Crayon.

Lantas masuk ke kabin, sabuk pengaman tampil dalam warna Crayon dan di area pintu dibubuhkan tulisan "Edisi Platinum". Tersedia paket interior aluminium bertekstur dan trim berwarna perak.

Sementara itu, perluasan fitur standari Cayenne Platinum Edition adalah lampu depan LED termasuk Porsche Dynamic Light System (PDLS), sistem atap panoramik, kaca privasi, Bose ®, sistem surround-sound, pencahayaan ambient, jok sport kulit delapan arah, Porsche Crest di sandaran kepala depan dan belakang, dan jam analog di dasbor.

Asyiknya lagi, Porsche Exclusive Manufaktur juga menyediakan ragam modifikasi interior dan eksterior. Mulai perubahan selektif hingga modifikasi ekstensif tersedia lengkap.

Baca Juga: Siap-siap Jatuh Hati, Porsche Taycan Turbo S Muncul Eksklusif di Gran Turismo 7

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI