Suara.com - PT Honda Prospect Motor (HPM), agen pemegang merek mobil Honda di Indonesia, memberi jawaban terkait dugaan Honda HR-V tengah melakukan aktivitas pengambilan gambar tanpa selubung kamuflase.
HPM tidak membantah saat ditanya apakah mobil berwarna dan hitam yang sedang jalani syuting itu adalah Honda HR-V terbaru yang akan segera diluncurkan di Indonesia.
"Kami memang sering melakukan aktivitas marketing yang melibatkan pengambilan gambar dengan mobil. Jadi mungkin saja yang dilihat itu adalah salah satu aktivitas tersebut," ujar Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM, Yusak Billy saat dihubungi Suara.com, Sabtu (22/1/2022).
Saat ditanya lebih lanjut soal peluncuran Honda HR-V terbaru di Indonesia, Billy memberikan jawaban diplomatis. Dia bilang, All New Honda HR-V memang sudah diluncurkan di negara lain, tetapi model HR-V yang masih dijual di Indonesia saat ini masih sangat baik performa penjualannya.
Baca Juga: Honda HR-V Terbaru Terekam Kamera sedang Persiapan Syuting di Indonesia
"Untuk waktu peluncuran model baru, tentu saja kami akan menyesuaikan dengan kondisi pasar dan kebutuhan konsumen," terangnya.
Baru-baru ini sebuah mobil yang diduga Honda HR-V terlihat sedang menjalani syuting tanpa stiker kamuflase di jalanan Indonesia. Foto Honda HR-V baru itu diunggah di Instagram bang_koboi.
Kedatangan Honda HR-V terbaru memang santer dikabarkan di Indonesia beberapa waktu terakhir. Belum lama ini terungkap bahwa Honda HR-V baru sudah terdaftar pada data NJKB Samsat DKI Jakarta. Di sana diektahui bahwa HR-V didaftarkan dengan empat varian. Menariknya, semua varian itu tak ada opsi manual.
Honda HR-V sudah diluncurkan di Thailand pada akhir 2021 lalu. Di negeri gajah putih, mobil ini ditawarkan dengan 3 opsi tipe, yaitu E, EL, dan RS. Di Thailand mobil ini hanya diluncurkan dengan mesin hibrida.
Di Thailand Honda HR-V terbaru menggunakan teknologi e:HEV yang memadukan mesin 1.500cc i-VTEC Atkinson dengan 2 motor listrik. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 105 hp dengan torsi 127 Nm. Motor listriknya diklaim bisa memproduksi tenaga 131 hp dan torsi 253 Nm.
Baca Juga: Viral Honda HR-V Dipukul Mundur Toyota Sienta, Publik: Bikin Malu Saja
Harga Honda HR-V di Thailand sekitar Rp 500 juta. Belum diketahui apakah Honda HR-V yang akan masuk di Indonesia akan juga dibekali dengan varian hybrid seperti di Thailand ini.