Millennials Road Safety Hero, Kerja Sama ITS-Jasa Raharja untuk Keselamatan Lalu Lintas

Rabu, 19 Januari 2022 | 23:29 WIB
Millennials Road Safety Hero, Kerja Sama ITS-Jasa Raharja untuk Keselamatan Lalu Lintas
Direktur Hubungan Kelembagaan PT Jasa Raharja Munadi Herlambang (dua kanan) bersama Rektor ITS Surabaya Prof Dr Ir Mochamad Ashari M. Eng (dua kiri) usai penandatanganan kesepakatan peningkatan keselamatan lalu lintas untuk generasi muda di Surabaya, Jatim, Rabu (19/1/2022) (FOTO ANTARA/HO-Jasa Raharja Jatim)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya dan PT Jasa Raharja berkolaborasi meningkatkan keselamatan lalu lintas untuk generasi muda. Demikian dikutip dari kantor berita Antara.

"Kesepakatan ini untuk mengajak generasi muda lebih peduli dengan keselamatan diri sendiri dan keselamatan orang lain di jalan raya," jelas Munadi Herlambang, Direktur Hubungan Kelembagaan Jasa Raharja dalam rilis yang diterima di Surabaya, Rabu (19/1/2022).

Kesepakatan melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) itu disebutnya timbul dari adanya keinginan yang sama dari kedua belah pihak dalam memberikan manfaat bagi masyarakat, terutama generasi muda.

Mini Road Safety Festival (MRSF) 2018, di Jakarta, Sabtu (12/5/2018). [Suara.com/Manuel Jeghesta]
Mini Road Safety Festival (MRSF) 2018, di Jakarta, Sabtu (12/5/2018).  Sebagai ilustrasi kegiatan pelatihan safety [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan]

PT Jasa Raharja juga berharap setelah dilakukan kesepakatan bersama maka akan terbentuk unit kegiatan mahasiswa yang fokus terhadap keselamatan lalu lintas.

Baca Juga: IMI Pilih Ancol Sebagai Tempat Kumpul Para Pehobi Otomotif

"Kami istilahkan sebagai "Millennials Road Safety Hero"," jelasnya.

"Dengan adanya penandatanganan kesepakatan ini diharapkan Jasa Raharja bersama ITS dapat membangun kesadaran kepada teman-teman milenial tentang berkendara yang baik sehingga dapat menurunkan angka dan fatalitas akibat kecelakaan," lanjut Munadi Herlambang.

PT Jasa Raharja mendapat amanah dari pemerintah untuk mengelola dan melaksanakan program perlindungan dasar terhadap masyarakat yang berpergian menggunakan alat transportasi umum.

Meliputi transportasi darat, laut, dan udara yang menjadi korban kecelakaan alat angkutan umum, dan lalu lintas jalan raya.

Pihaknya juga menjelaskan bahwa Jasa Raharja berkomitmen terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dengan cara melakukan inovasi serta transformasi digital serta pelayanan yang mudah cepat dan tepat.

Baca Juga: Lahirkan Sampanye Nuansa Otomotif, Bugatti Gunakan Serat Karbon untuk Botolnya

Diinformasikan, pada 2021 PT Jasa Raharja telah melaksanakan penyerahan santunan kepada korban kecelakaan lalu lintas sebesar Rp 1,21 triliun untuk 82 ribu korban luka-luka dan Rp 1,29 triliun untuk 25 ribu korban meninggal dunia.

"Jasa Raharja tidak ingin berhenti hanya sampai pada penyerahan santunan. Peningkatan keselamatan lalu lintas serta pencegahan kecelakaan juga menjadi fokus kami," ungkap Munadi Herlambang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI