Suara.com - Sebuah potret yang memperlihatkan sosok ojol disabilitas viral di media sosial.
Potret ini dibagikan dalam sebuah unggahan akun Twitter @BuayaUbanan.
Dalam tayangan video tersebut, diperlihatkan ojol disabilitas tersebut bekerja dengan cukup gigih.
Ia terlihat sedang mengantarkan barang dengan motornya.
Baca Juga: Viral Momen Haru Bocah Gendong Teman yang Disabilitas, Warganet: Salut
Dan di bagian samping motornya tersebut, tampak sebuah tongkat yang biasa digunakan untuk menopang ojol tersebut untuk berdiri.
Ia tampak tidak menyerah untuk mengais rezeki meski dirinya tidak memiliki fisik yang sempurna.
Potret ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.
"Driver GS, malu karena masih suka ngeluh ya Allah. Doa terbaik buat babangnya ya," tulis @IniB***.
"Sebagian ada Cs tuh yang berasa raja saat order gojek. Dia mikir dia sudah bayar gojek makanya dia nyuruh gojek kayak kacung, sampai naik ke lantai atas terus harus sampai depan kamarnya," celetuk @radp****.
Baca Juga: Curhat Pemobil Kena Musibah Pecah Ban di Jalan, Sebut Ojol Jadi Pahlawan
"Saya ada customer ojol yang juga pakai dua tongkat, dan belakangan saya tahu istrinya juga ngojol. Semangatnya luar biasa, seringkali pasutri itu dapat order barengan ke resto tempat gue kerja," celetuk @dian****.