Viral Aksi Nekat Imigran Palestina, Bajak Mobil Dinas dan Tabrak Pagar Kantor di Pasuruan

Senin, 03 Januari 2022 | 13:40 WIB
Viral Aksi Nekat Imigran Palestina, Bajak Mobil Dinas dan Tabrak Pagar Kantor di Pasuruan
Chevrolet Orlando yang dikendarai imigran asal Palestina rusak pada bagian depan usai menabrak pagar (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan seorang pria yang mengendarai mobil pelat merah menabrakkan pagar pintu sebuah kantor pemerintahan.

Video ini diabadikan dalam sebuah akun Twitter @Irwan2yah pada 2 Januari 2022.

Dalam caption, disebutkan bahwa pengemudi mobil dinas tersebut merupakan warga dari Palestina.

Insiden ini terjadi di Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Surabaya yg berada di Desa Raci, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan.

Baca Juga: Lagi Angkut Mobil Mewah Truk Ini Malah Dilalap Api, Kerugian Ditaksir Tembus Miliaran

"Mohon ijin dan bantuan dari dulur-dulur polantas apabila sempat melihat unit mobil Chevrolet Orlando warna hitam metalik nopol *N 1030 SP. Segera dihentikan dan diamankan, karena telah dibawah lari oleh orang Palestina. TKP. Raci jam 13.45 WIB," unggah @Irwan2yah.

Terlihat pengemudi tersebut nekat melakukan aksi barbar dengan menabrakkan pagar pintu kantor pemerintahan.

Kondisi mobil dinas Chevrolet Orlando berkelir hitam rusak parah pada bagian depan sisi kiri.

Seorang pria berkaus hitam berusaha untuk menghentikan laju Chevrolet Orlando tersebut.

Chevrolet Orlando yang dikendarai imigran asal Palestina rusak pada bagian depan usai menabrak pagar (Twitter)
Chevrolet Orlando yang dikendarai imigran asal Palestina rusak pada bagian depan usai menabrak pagar (Twitter)

Namun upaya tersebut gagal, dan pengemudi Chevrolet Orlando berhasil kabur.

Baca Juga: Best 5 Oto: Chevrolet Suburban Mobil Standar Deplu Amerika, Kenangan Driver Presiden

Dalam caption selanjutnya diperlihatkan sosok pengemudi Chevrolet Orlando bernama Moin D Habib Bin Habib Mohammad berusia 41 tahun kelahiran Gaza 25 Maret 1980.

Sosok pria yang diduga membajak mobil dinas Rudenim Bangil Surabaya (Twitter)
Sosok pria yang diduga membajak mobil dinas Rudenim Bangil Surabaya (Twitter)

Video ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.

"Semoga dikejar langsung dan diamankan," tulis @SaddamH****.

"Imigran dari dulu suka bikin kacau. Jangan sampai jadi WNI, bisa rusak negara ini," timpal @rm****.

Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI