SMK Binaan Yamaha di Bengkulu Dapatkan Pelatihan Guru TBSM Level 2

Selasa, 28 Desember 2021 | 19:46 WIB
SMK Binaan Yamaha di Bengkulu Dapatkan Pelatihan Guru TBSM  Level 2
Pelatihan Guru TBSM (Teknik Bisnis Sepeda Motor) dan Sosialisasi kurikulum SMK Binaan Yamaha Level 2 [PT YIMM].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Main Dealer Yamaha PT Thamrin Brothers (Sumatera Selatan & Bengkulu) mengadakan beragam aktivitas guna mendukung kemajuan dunia pendidikan. Demikian berdasar rilis resmi sebagaimana diterima Suara.com.

Antara lain penandatanganan MoU DUDIKA (Dunia Usaha Dunia Industri dan Dunia Kerja) & SMK (Sekolah Menengah Kejuruan), juga Pelatihan GURU TBSM (Teknik Bisnis Sepeda Motor) dan Sosialisasi kurikulum SMK Binaan Yamaha Level 2, yang disesuaikan Kurikulum Industri terutama pada program studi TBSM.

Sebelumnya, telah diadakan kegiatan pelatihan guru Level 1, bersama Main Dealer Yamaha PT Thamrin Brothers dan Dinas Pendidikan Bengkulu.

Deretan edisi Yamaha World Grand Prix 60th Anniversary Livery, mulai Yamaha MX King 150, All-New Yamaha Aerox 155 Connected ABS,  All-New Yamaha R15M Connected ABS, sampai Yamaha R25 ABS [PT YIMM].
Beberapa produk Yamaha, sebagai ilustrasi. Tampak deretan edisi Yamaha World Grand Prix 60th Anniversary Livery, mulai Yamaha MX King 150, All-New Yamaha Aerox 155 Connected ABS, All-New Yamaha R15M Connected ABS, sampai Yamaha R25 ABS [PT YIMM].

Kali ini kegiatan penandatanganan MOU dilakukan Main Dealer Yamaha PT Thamrin Brothers dengan 15 SMK Binaan Yamaha, disaksikan Dinas Pendidikan Bengkulu melalui Kabid. SMK Dinas Pendidikan Bengkulu Drs. Buslan, M.Pd. M.Si.

Baca Juga: Yamaha Aerox R1M Raih "King of MAXI", Mari Kenalan dengan Modifikatornya

"Pihak SMK harus serius dalam membangun komunikasi dan kerja sama antara SMK dan DUDIKA melalui kegiatan-kegiatan seperti yang dilakukan Yamaha agar mendukung mencapai tujuan dunia pendidikan yang selalu menciptakan Sumber Daya Manusia yang unggul dan siap bersaing di dunia kerja," papar Sulasman, S.Pd, Kepala SMK Negeri 2 Bengkulu.

"Ini wujud tanggung jawab Main Dealer Yamaha PT Thamrin Brothers sebagai pelaku industri dalam mengembangkan pendidikan di Sumatera Selatan dan Indonesia. Diharapkan proses pembelajaran yang diberikan ini dapat menjadi motivasi bagi sekolah, guru dan siswa-siswi SMK dalam mempersiapkan diri untuk menjadi insan yang memiliki daya saing tinggi," ungkap Kurnia Akbar, Area Manager Dealer PT Thamrin Brothers.

Untuk materi yang diberikan saat pelatihan adalah perawatan berkala motor & troubleshooting, engine noise, Yamaha Diagnostic Tools analize (YDT), pemeriksaan sistem rem ABS dengan YDT, fitur Smart Key Sistem dan aplikasi Y-Connect.

Kemudian mempersiapkan peralatan dan ruang workshop yang memadai di SMK melalui kegiatan akselerasi Project SMK Binaan Yamaha dan Pengembangan Prodi TBSM.

Baca Juga: Jelang Akhir Tahun 2021, Daihatsu Gelar Edukasi Teknologi ke Guru SMK se-Yogyakarta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI