Suara.com - Kemarin, Kamis (16/12/2021) Kia Corporation meluncurkan mobil segmen Multi Purpose Vehicle (MPV) Carens di India. Tujuannya untuk mendapatkan pangsa pasar mobil keluarga di Negeri Bollywood.
Dikutip kantor berita Antara dari kantor berita Yonhap, MPV Carens berkonfigurasi tujuh jok penumpang ini tersedia dalam dua varian mesin. Yaitu:
- Mesin diesel 1.5L
- Mesin bensin 1.4L turbocharged atau model mesin bensin 1.6L
Model bensin 1.6 dilengkapi transmisi manual 6-percepatan, sedangkan model turbo bensin 1.4 dipadankan transmisi kopling ganda 7-percepatan atau transmisi manual 6-percepatan.
Sedangkan model diesel 1.5 memiliki transmisi manual 6-percepatan atau transmisi otomatis 6-percepatan, demikian disebutkan oleh carmker sebagaimana dikutip Yonhap.
Baca Juga: Gaikindo: GJAW Bakal Hadirkan Seluruh Brand Otomotif, Berlangsung dengan Prokes Ketat
Sampai kekinian, carmaker Kia belum mengumumkan harga untuk model MPV ini.
Sebagai catatan, Kia bergabung dengan Hyundai membentuk produsen mobil terbesar keempat di dunia berdasarkan penjualan.
Di kuartal ketiga yang berakhir pada September, penjualan kendaraan Kia secara wholesales melonjak 58 persen menjadi 48.000 kendaraan di India dari 30.000 unit tahun sebelumnya.
Pangsa pasarnya di India naik menjadi 6,1 persen pada kuartal ketiga dari 5,2 persen tahun lalu.
Baca Juga: Desain Lebih Stylish, All-New Toyota Veloz Masuk MPV atau SUV?