Suara.com - Pemotor sebaiknya tahu motor yang dipakainya ketika hendak digunakan. Kenali ciri-ciri atau hapalkan pelat nomornya agar tidak tertukar dengan motor lain di parkiran. Jika tidak, bisa-bisa hal yang dialami emak-emak satu ini terjadi pada kalian.
Dalam sebuah unggahan akun TikTok @/IlhamSandy17, terlihat sosok emak-emak kebingungan saat mengambil motor di parkiran.
Di parkiran motor, terdapat 2 unit Honda BeAt dengan warna yang sama berjejer. Emak-emak tersebut kebingungan mencari Honda BeAT miliknya tersebut.
Ia pun berusaha mencari ciri-ciri Honda BeAT yang ditungganginya tersebut.
"Lupa, sepedanya sama," kata emak-emak tersebut.
Wanita perekam video pun tampak mencoba membantu dengan menanyakan kunci motor. Namun tiba-tiba emak-emak berbaju serba pink itu mendekati salah satu motor dan memerhatikan stikernya.
Setelah mendapat konfirmasi soal stiker, alhasil motor emak-emak tersebut berhasil ditemukan.
"Stiker ini, yeee ketemu," kata perekam video.
Ternyata Honda BeAT yang dikendarainya bukanlah miliknya. Ia mengaku jika motor matik tersebut milik saudaranya.
Baca Juga: Daftar Harga Motor Matik Honda November 2021

"Tidak punya saya soalnya (minjem sodara ternyata)," tulisnya.
Video ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.
"Kan bisa dicoba satu-satu," komentar seorang warganet.
"Aku pernah. Waktu mau ambil celana anak di jok motor tapi tahu-tahu dibuka nggak bisa. Tahu-tahu ada orang ambil motor yang sama," ungkap warganet lain.
Warganet lain berkomentar, "Inilah pentingnya membawa STNK waktu berkendara."
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!