Impian Terwujud, Jerome Polin Belikan Mobil Korea untuk Sang Ayah dan Ibunda Tercinta

Jum'at, 10 Desember 2021 | 17:08 WIB
Impian Terwujud, Jerome Polin Belikan Mobil Korea untuk Sang Ayah dan Ibunda Tercinta
Jerome Polin dan keluarga pose di depan mobil Hyundai Palisade (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Jerome Polin menjadi buah bibir akhir-akhir ini setelah menamatkan pendidikannya di Jepang.

Momen Jerome Polin pulang ke Indonesia pun ia abadikan dalam beberapa video dan foto di laman Youtube dan Instagram pribadinya.

Ia pun disambut langsung oleh keluarga, mulai dari ayah dan ibunda tercinta serta saudara-saudaranya.

Bahkan tak segan-segan, ia memberikan hadiah kepada ayah dan ibunda tercinta sebuah mobil pabrikan asal Korea Selatan, Hyundai.

Baca Juga: Ini Spesifikasi Hyundai Palisade, Mobil Dinas Gubernur Sumbar untuk Satgas COVID-19

Hal ini diunggah oleh akun Instagram pribadinya @jeromepolin. Dalam unggahannya tersebut, ia bersama ayah dan ibunda serta saudara berpose di depan mobil Hyundai Palisade berwarna hitam.

"Salah satu target terwujud!! Beliin papa mama mobil baru aahh bener2 kaya mimpi," tulis Jerome.

"Salah satu impian pribadi yang aku dan kakakku simpan dalam hati adalah suatu saat kalo udah punya penghasilan sendiri, mau beliin papa mama mobil. Puji Tuhan di tahun 2021 ini impian tersebut bisa terwujud seneng bangett!!" tambahnya.

Eksterior All New Hyundai Palisade  dengan grille kokoh serta velg menawan  [PT Hyundai Motors Indonesia/HMID].
Eksterior All New Hyundai Palisade dengan grille kokoh serta velg menawan [PT Hyundai Motors Indonesia/HMID].

Ngomongin tentang Hyundai Palisade yang dibeli Jerome Polin. Mobil ini memiliki dimensi panjang 4.980 mm, lebar 1.975 mm, dan tinggi 1.750 mm.

Dari sektor dapur pacu, mobil ini dibekali mesin diesel berkapasitas 2.200 cc. Dengan mesin tersebut, mobil ini mampu memuntahkan tenaga hingga 200 ps dan torsi 440 Nm.

Baca Juga: 5 Fakta Unik Wacana Gubernur-Wagub Sumbar Beli Mobil Dinas Saat Pandemi, Harga 2 Miliar?

SUV ini ditawarkan dalam tiga varian yakni Prime yang dibanderol Rp 788 juta, Signature yang dibanderol Rp 899 juta, dan Signature AWD dibanderol Rp 1,099 miliar OTR Jakarta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI