Suara.com - Sejak diperkenalkan lewat ajang otomotif GIIAS, All-New Toyota Veloz dan All-New Toyota Avanza mendapat sambutan positif sepanjang November 2021.
Data menunjukkan selama November 2021 tercatat lebih dari 8.000 unit Surat Pemesanan Kendaraan atau SPK All-New Toyota Veloz dan All-New Toyota Avanza naik 31 persen dibandingkan dengan rata-rata bulan-bulan sebelumnya.
Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Henry Tanoto mengatakan, seiring kondisi industri otomotif, Toyota berhasil membukukan whole sales hampir 230.000 unit dengan market share 32,7 persen.
Baca Juga: Mazda 2 Hybrid Hasil Rebadged Toyota Yaris Siap Meluncur Tahun Depan
"Kami bersyukur bahwa All-New Veloz dan All-New Avanza dapat diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia. Selama November, SPK All-New Veloz dan All-New Avanza tercatat lebih dari 8.000 unit, atau naik 31 persen dari rata-rata pesanan bulan-bulan sebelumnya," jelas Henry Tanoto, di sela test drive All-New Toyota Veloz dan All-New Toyota Avanza, di Bali, Selasa (7/12/2021).
Lebih lanjut, Henry Tanoto menambahkan, pada generasi terbaru Avanza dan Veloz telah terjadi perubahan komposisi permintaan dibandingkan generasi sebelumnya.
Jika di generasi sebelumnya yang lebih dominan adalah Avanza dengan rata-rata komposisi 68,3 persen, untuk generasi baru ini justru Veloz yang mendominasi dengan komposisi 67,4 persen.
All-New Toyota Avanza tipe 1.5 G M/T dan 1.5 G CVT menjadi pilihan utama pelanggan yang umumnya adalah first buyer dan lebih mengedepankan aspek fungsional untuk mendukung kegiatan rutin mereka, baik di dalam maupun luar kota.
![All-New Toyota Veloz di lokasi test drive GIIAS 2021 [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/16/42704-all-new-toyota-veloz-giias-2021-01.jpg)
Sementara tipe tertinggi pada All-New Toyota Veloz yaitu 1.5 Q CVT dan 1.5 Q CVT TSS lebih mendominasi sesuai dengan profil penggunanya yang membutuhkan kendaraan yang stylish dan dibekali dengan advance features yang lengkap untuk mendukung aktivitas lifestyle mereka sehari-hari untuk beragam lokasi.
Baca Juga: Hasil Pemeringkatan NADA, Lexus Dipilih Para Diler Sebagai Merek Paling Disuka
"Akan tetapi dengan kami introduksikan dua produk ini, konsumen bisa mendapat dua pilihan yang baik di segmen masing-masing," ungkap Henry Tanoto.
Berikut daftar harga All-New Toyota Avanza dan All-New Toyota Veloz:
Harga All-New Toyota Avanza
- 1.3 E M/T Rp 206.200.000
- 1.5 G M/T Rp 228.500.000
- 1.5 G CTV Rp 241.400.000
- 1.5 G CVT TSS Rp 264.400.000
Harga All-New Toyota Veloz
- MT Rp 251.200.000
- Q CVT Rp 272.100.000
- Q CVT TSS Rp 291.500.000