Suara.com - Akhir-akhir ini, bencana alam datang silih berganti mulai dari banjir hingga gunung meletus.
Terbaru ini yakni erupsi Gunung Semeru yang dahsyat. Hal ini membuat masyarakat yang tinggal di sekitar harus mengungsi untuk menyelamatkan nyawa mereka.
Ketika ada yang terjebak di lokasi bencana, pastinya petugas penanggulangan bencana akan membantunya.
Untuk melintas di daerah yang terjadi bencana tersebut, perlu mobil khusus untuk bisa menyelamatkan nyawa seseorang yang terjebak.
Baca Juga: Gokil, Mitsubishi Triton 'Dipaksa' Jadi Perahu Bantu Warga Seberangi Sungai
Berikut beberapa mobil khusus yang digunakan untuk evakuasi di lokasi bencana.
1. Huggland BV206
Mobil ini menjadi salah satu andalan dari Palang Merah Indonesia alias PMI. Mobil buatan BAE Systems Land Systems Hagglunds AB asal Swedia memang dipesan khusus oleh PMI.
Mobil ini digunakan untuk membantu evakuasi korban bencana yang mungkin medannya tidak bisa dilalui mobil pada umumnya.
Sistem penggerak mobil ini bukan menggunakan roda pada umumnya melainkan sistem tank belt. Jadi, mobil ini mampu melibas segala medan.
Baca Juga: Mitsubishi Outlander PHEV Menjadi Sumber Listrik di Wilayah Bencana Alam
Huggland BV206 ini dibekali mesin V6 yang memiliki kapasitas mesin 2.800 cc.
2. Mobil Amfibi BPBD Gresik
Tampilan dari mobil ini terlihat cukup gagah. Namun mobil ini merupakan hasil dari modifikasi.
Mobil amfibi ini menggunakan basis Mitsubishi Triton. Ubahan yang paling terlihat pada penggunaan ban yang cukup kekar.
Jadi dengan menggunakan roda tersebut, mobil ini mampu melibas banjir yang tinggi sekalipun.
Menggunakan mesin kapasitas 2.600 cc, mobil ini menggunakan roda khusus dan ground clearance yang tinggi sehingga mampu menembus banjir hingga 1,5 meter dan jalan berlumpur.
Dengan ubahan yang esktrem di bagian eksterior dan interior, mobil tersebut kini mampu menampung sembilan korban bencana, dilengkapi APAR, alat selam, pelampung, serta gergaji mesin.