Dalam GIIAS 2021, BMW Indonesia menampilkan ASEAN Premiere dari produk BMW M GmbH dan peluncuran edisi khusus MINI Anniversary Edition yang hadir di hari pembukaan BMW Group Pavilion pada 11 November 2021.
BMW menyebutkan bahwa seluruh kendaraan unit terbatas itu habis terjual dalam beberapa hari setelah GIIAS 2021 dibuka secara resmi.
Sementara dari segi SPK atau Surat Pemesanan Kendaraan, BMW 320i Dynamic terbaru yang diluncurkan pada September menghasilkan pesanan terbanyak di GIIAS 2021, diikuti BMW X1.
Sementara untuk pertumbuhan pemesanan tertinggi jika dibandingkan pada 2019 adalah BMW X7, diikuti rangkaian kendaraan BMW M.