Suara.com - Baru-baru ini, pengguna media sosial disuguhi dengan video viral yang memperlihatkan cekcok, diduga melibatkan rombongan penunggang motor gede (moge) dengan sopir truk.
Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @romansasopirtruck, Selasa (23/11/2021). Kejadian ini berlangsung di Batang, Jawa Tengah.
Dalam unggahan ini, disebutkan bahwa cekcok tersebut disebabkan salah paham antara rombongan pemoge tersebut dengan truk.
"Kejadian di Tulis, Batang, Jateng. Kronologi : Rombongan moge mau menyalip sebuah truck tapi merasa kesusahan/ga bisa nyalip, akhirnya terjadi salah paham," tulis akun tersebut.
Baca Juga: Viral Video Istri Ustaz Naik Moge ke Mal, Tuai Cibiran Warganet
Dikutip dari Suara Jawa Tengah, jaringan Suara.com, Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy mengatakan bahwa terkait viral moge di Batang setelah dilakukan pengecekan di lapangan.
Diketahui perselisihan yang terjadi adalah antara pengendara moge dengan pengemudi truk. "Kejadiannya tidak lama. Sesudah itu langsung selesai," jelasnya, Rabu (24/11/2021).
Dalam video tersebut, terdengar suara yang diduga berasal dari warga sekitar yang ikut bersuara saat insiden dengan komentar bernada miring.
"Woy orang kaya, jangan sombong orang kaya," kata salah seorang pria pada video tersebut
Warga melihat kejadian itu langsung nimbrung dan ada yang membuat videonya. Dia menepis kabar terdapat perselisihan antara pengendara moge dengan warga setempat.
Baca Juga: Cara Bayar Pajak Motor Online, Tanpa Perlu Datang ke Kantor Samsat
"Jadi tidak ada perselisihan pengendara moge dengan warga," katanya.
(*) Untuk menyaksikan video terkait, klik di sini.