Penuhi Kebutuhan Komuter Ringan Perkotaan, SYM Luncurkan 4Mica di EICMA 2021

Kamis, 18 November 2021 | 23:46 WIB
Penuhi Kebutuhan Komuter Ringan Perkotaan, SYM Luncurkan 4Mica di EICMA 2021
SYM 4Mica siap mendarat di EICMA 2021, Milano di Rho, Italia [EICMA 2021].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pameran otomotif roda dua kenamaan Italia yang digelar EICMA 2021 di Milan, bakal meluncurkan sejumlah produk baru. Salah satunya adalah SYM 4Mica.

Dikutip dari rilis resmi EICMA 2021 sebagaimana diterima Suara.com, SYM 4Mica adalah skuter modular yang siap memenuhi kebutuhan komuter perkotaan.

4Mica atau dibaca "formica" dalam bahasa Italia berarti "semut". Filosofi kekuatan serangga ini diimplementasikan kepada si skuter. Yaitu kuat, berbakat dengan kecerdasan sosial dan keterampilan organisasi, serta memiliki kemampuan beradaptasi yang hebat.

Moto Guzzi V7 III tampil di ajang EICMA 2017. Tampak seorang penonton mengabadikan dengan smartphone [AFP/Miguel Medina].
Pentas kendaraan roda dua EICMA, tampak Moto Guzzi V7 III tampil di ajang EICMA 2017. Tampak seorang penonton mengabadikan dengan smartphone [AFP/Miguel Medina].

Oleh karena itu, 4Mica dirancang SYM untuk kebutuhan belanja, pengiriman, sampai aktivitas rekreasi.

Baca Juga: Menperin Sebut Rasio Kepemilikan Roda Dua di Indonesia 1:6, Peluang Bisnis Terbuka Luas

Di booth exhibition SYM yang berlokasi di Hall 18, stand E56 akan ada enam model baru. Beberapa di antaranya dibuat selaras kebutuhan publik Italia.

Nama EICMA atau Esposizione Internazionale Ciclo Motociclo e Accessori mengalami rebranding menjadi Esposizione Internazionale delle Due Ruote atau Pameran Roda Dua Internasional, akan berlangsung 23-28 November 2021 di Rho Fiera Milano.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI