Suara.com - Royal Enfield pada pekan ini mengumumkan peluncuran sepeda motor seri khusus yang merupakan produksi akhir, Royal Enfield Classic 500 Tribute Black Limited Edition.
Sepeda motor ini akan menjadi yang terakhir yang membawa mesin satu silinder UCE 500cc long-stroke yang ikonik. Masing-masing sepeda motor akan membawa plakat bernomor seri End of Build yang menjadikannya unik bagi pemiliknya. Hanya 90 unit sepeda motor ini yang tersedia di Indonesia.
“Classic 500 Tribute Black adalah kesempatan bagi para penggemar untuk memiliki sekelumit sejarah Royal Enfield,” kata Business Head, Asia Pacific for Royal Enfield, Vimal Sumbly dalam siaran pers yang diterima Jumat (12/11/2021).
Royal Enfield Bullet Classic 500 diluncurkan pertama kali pada 2008. Sepeda motor 500cc ini adalah cikal bakal dari Classic 350 yang merupakan salah satu sepeda motor Royal Enfield terlaris di Indonesia.
Sepeda motor Royal Enfield Classic 500 Tribute Black Limited Edition akan membawa lukisan garis khas dan ikonik Classic 500, yang telah diluncurkan dari pabrik Thiruvottiyur milik Royal Enfield pada tahun 2009.
Baca Juga: Terinspirasi dari Star Wars, Modifikasi Royal Enfield Meteor 350 Ini Layak Dicoba
Classic Tribute Black akan tersedia dengan sejumlah Genuine Motorcycle Accessories (GMA) seperti Military Pannier, Pannier Mounting Kit, Trapezium Engine Guard dan Headlight Grill.
Royal Enfield Classic 500 Tribute Black Edisi Terbatas ini hanya akan tersedia di Tokopedia dengan booking fee sebesar Rp 25 juta.