Piaggio Indonesia Resmi Dirikan Pabrik Vespa di Cikarang

Liberty Jemadu Suara.Com
Selasa, 09 November 2021 | 15:52 WIB
Piaggio Indonesia Resmi Dirikan Pabrik Vespa di Cikarang
Peletakan batu pertama pembangunan pabrik PT Piaggio Indonesia di Cikarang, Jawa Barat pada Selasa (9/11/2021). [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Piaggio Indonesia, pada Selasa (9/11/2021), resmi mendirikan pabrik pertama mereka di Indonesia yang berlokasi di Cikarang, Jawa Barat. Fasilitas ini akan menjadi, paling tidak di awal, pabrik vespa untuk pasar Indonesia.

"Sekarang kami memutuskan untuk memulai babak baru dan menegaskan komitmen tulus kami kepada Indonesia," ungkap Managing Director & Country CEO PT Piaggio Indonesia Marco Noto La Diega pada acara peletakan batu pertama di Cikarang, Jawa Barat, Selasa (9/11/2021).

Dealer Premium Motoplex Piaggio Vespa terbaru ini berlokasi di Jalan Kompol Maksum 314C, Peterongan, Semarang Selatan, test ride Vespa di Kota Semarang bisa dilakukan di sini [PT Piaggo Indonesia
Dealer Premium Motoplex Piaggio Vespa terbaru ini berlokasi di Jalan Kompol Maksum 314C, Peterongan, Semarang Selatan, test ride Vespa di Kota Semarang bisa dilakukan di sini [PT Piaggo Indonesia

Marco juga mengatakan bahwa penggemar Vespa di Indonesia begitu besar, bahkan mengisi posisi kedua secara global setelah Italia dimana kendaraan itu berasal.

"Melalui sejarah panjang di Indonesia, saya yakin para penggemar Vespa di Indonesia dan mengisi posisi kedua setelah Italia. Ini fakta sederhana, tapi menegaskan bahwa Italia dan Indonesia memiliki kegemaran yang sama," kata dia.

Baca Juga: Rayakan 10 Tahun di Indonesia, Piaggio Rilis Vespa Sprint 150 Edisi Terbatas

Saat ini PT Piaggio Indonesia baru merayakan perjalanannya yang ke-10 di Indonesia dan secara global jenama otomotif asal Italia ini sudah menginjak usia yang ke-75 tahun.

Dia juga meyakini dengan hadirnya pabrik di Cikarang, Jawa Barat, akan memberikan dampak bagi perekonomian Indonesia dan juga memperkuat kontribusi PT Piaggio Indonesia untuk lanskap industri otomotif, serta membawa pengalaman dan keterikatan terhadap merek Piaggio ke tingkat yang lebih tinggi

Vespa Primavera Sean Wotherspoon milik Awkarin dirombak total (Istimewa)
Vespa Primavera Sean Wotherspoon milik Awkarin dirombak total (Istimewa)

Proyek fasilitas industri ini berada di lahan selalu enam hektar dan berlokasi di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang, Jawa Barat dan akan berfokus untuk memproduksi Vespa sebagai merek ikonik dari perusahaan tersebut.

Proyek ini akan mulai beroperasi pada kuartal keempat di tahun 2022 dengan target pertahun akan sanggup memproduksi hingga 10.000 unit sepeda motor.

Baca Juga: Piaggio Indonesia Perluas Jaringan Diler di Jawa Tengah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI