Suara.com - Akhir pekan lalu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno sempat berulah saat sedang melakukan kunjungan ke daerah wisata di daerah Puncak, Bogor.
Pada acara Minggu 17 Oktober ini, mantan calon wakil presiden tersebut terjebak macet saat ditunggu untuk peletakan batu pertama pembangunan ekowisata berstandar internasional.
Dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagram pribadinya, tampak bahwa menparekraf ini langsung turun dari kendaraan dinasnya yang berjenis Toyota Venturer.
Sesaat kemudian ia beralih dengan menaiki motor Yamaha Nmax. Ia sempat juga bercanda dengan mengenakan helm secara terbalik.
Baca Juga: Sandiaga Uno Memberdayakan Masyarakat Melalui Konservasi Penyu
"Kemarin saya menuju Eiger Adventure Land, dan terjebak kemacetan menuju lokasi acara. Saya melihat pariwisata di Puncak Bogor dan sekitarnya mulai bergeliat, macet ini insyallah jadi berkah, membuka lapangan kerja seluas-luasnya bagi masyarakat," tulis Sandiaga di akun Instagram pribadinya.
Jika diperhatikan secara seksama, helm yang dikenakan oleh Sandiaga Uno tergolong sebagai barang dengan harga sangat merakyat.
Helm ini merupakan BMC Inova R berwarna putih yang tampak dalam kondisi masih kinclong. Di situs jual beli daring, harga helm ini berada di kisaran angka sekitar Rp180 ribu.
Dalam video tersebut, Sandiaga Uno nyeletuk bahwa helm ini merupakan pinjaman dari warga.
Aksi Sandiaga ini sontak menuai banyak simpati warganet seperti pada beberapa komentar berikut ini.
Baca Juga: Viral, Resah Karena Aksi Blayer, Warga Dusun Ini Ajak Komunitas Motor Trail Duel: Norak!
"Mantap pak mentri. Jangan berkutat pada masalah harus cari solusi," tulis a.hom***.
"Lawak banget sih pak," kata cloud***.
"Bapak tidak pernah naik motor jadi sampe kebalik helemnya, hahahahahah," sahut mfa***.
(*) Untuk menyaksikan video terkait, klik di sini.