Suara.com - OMNI Brands of The Year 2021 adalah penghargaan dari Majalah Marketeers dan ditujukan bagi brand yang menerapkan omnichannel marketing. Yaitu menggabungkan pendekatan secara online dan secara offline dalam menjalankan dan mengembangkan bisnisnya.
Dikutip dari rilis resmi Asuransi Astra sebagaimana diterima Suara.com, perusahaan asuransi yang bergerak di bidang asuransi umum dan sektor otomotif ini mencatat prestasi seru. Asuransi Astra berhasil meraih penghargaan OMNI Brands of The Year 2021. Prestasi serupa sudah didapatkan beberapa saat lalu. Menjadi bukti bahwa Asuransi Astra secara konsisten memberikan service excellence kepada pelanggan secara daring dan luring.
Layanan daring atau online dan luring atau offline ini dilakukan Asuransi Astra lewat integrasi layanan. Secara offline melalui kantor cabang dan Garda Center yang tersebar di lokasi strategis. Sementara secara online melalui Garda Mobile Otocare, Garda Mobile Medcare ataupun gardaoto.com.
Sesuai dengan visinya yaitu memberikan peace of mind kepada jutaan pelanggannya, Asuransi Astra menerapkan ekosistem O2O, yaitu Offline to Online. Juga sebaliknya, dengan tujuan keduanya dapat saling melengkapi.
Baca Juga: Adaptasi dan Inovasi, Asuransi Astra Masuk 15 Besar Insurance Market Leader Award 2021
Sehingga layanan Asuransi Astra kini dapat dinikmati pelanggan baik secara offline maupun online.
Contohnya di sektor otomotif, melalui Garda Mobile Otocare, para pelanggan asuransi kendaraan Garda Oto mendapatkan kemudahan untuk memanggil layanan darurat Garda Siaga. Melakukan proses pembelian polis, hingga mengajukan klaim yang terintegrasi.
Lantas berbelanja berbagai kebutuhan kendaraan di Garda Mall, menjaga performa prima kendaraan pelanggan, dan pelanggan Garda Oto dapat melakukan upgrade pertanggungan polis secara mandiri tanpa harus datang ke kantor cabang atau Garda Center lagi.
Senada untuk layanan Garda Mobile Medcare. Selain dapat digunakan untuk masyarakat umum untuk menunjang kebutuhan gaya hidup sehatnya, tersedia fitur yang dikembangkan khusus untuk menunjang dan memberikan kemudahan bagi para pelanggan asuransi kesehatan korporasi Garda Medika.
Mulai mencarikan dokter yang tepat untuk gejala yang dirasakan, e-consultation untuk konsultasi kesehatan secara online, hingga melakukan pengiriman obat cukup melalui aplikasi Garda Mobile Medcare dengan memotong benefit kepesertaan secara otomatis.
Baca Juga: Asuransi Astra Gelar Ajang #AksiMudaIndonesia, Ini Ide Finalis Aksi Sosial Pilar Kesehatan
Untuk memberikan pengalaman tambahan bagi pelanggannya, dalam Garda Mobile Otocare maupun Garda Mobile Medcare ini sudah dilengkapi dengan chatbot cerdas, GarXia.
Pelanggan dapat melakukan konsultasi mengenai beragam kebutuhannya dengan cepat dan mudah.
"Apresiasi yang kami terima ini tentu menjadi motivasi kami ke depannya untuk terus konsisten dalam menjawab kebutuhan pelanggannya. Dengan penerapan O2O ini pelanggan diberikan keleluasaan dalam menikmati pelayanan dari Asuransi Astra secara maksimal, sehingga diharapkan dapat memberikan pengalaman tambahan bagi mereka di setiap moment of truth," ungkap Teddy Suryawan, Chief Digital Officer Asuransi Astra saat menerima OMNI Brands of The Year 2021 dari Majalah Marketeers.