Cara Antimainstream Pria Ejek Pemobil yang Antre BBM di SPBU, Gak Habis Pikir

Jum'at, 08 Oktober 2021 | 13:56 WIB
Cara Antimainstream Pria Ejek Pemobil yang Antre BBM di SPBU, Gak Habis Pikir
Cara pria mengejek para pemobil yang sedang antre di SPBU gokil abis (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di negara Inggris tengah terjadi krisis kelangkaan bahan bakar minyak alias BBM. Hal ini membuat sejumlah kendaraan harus rela mengantre berjam-jam di SPBU.

Bahkan salah seorang pesepakbola terkenal, Cristiano Ronaldo juga terdampak. Mobil miliknya harus antre selama 7 jam di SPBU dan hasilnya pun nihil.

Insiden ini pun justru dibuat lelucon oleh salah seorang pria satu ini. Dalam sebuah unggahan akun TikTok @gusdolphin, tampak seorang pria penunggang kuda membuat para pemobil geram.

Bagaimana tidak, ia pun berjalan menggunakan kuda di antara para pemobil yang tengah mengantre BBM di sebuah SPBU yang antreannya cukup panjang.

Baca Juga: 2 WN Turki Pasang Skimming di SPBU Imam Bonjol Denpasar, Dijanjikan Rp 20 Juta

Pria itu juga mengabadikan momen saat melihat antrean panjang di SPBU.

Tak lupa ia mengarahkan kudanya ke dalam SPBU dan menyelonong masuk ke tengah-tengah antrean.

Cara pria mengejek para pemobil yang sedang antre di SPBU gokil abis (TikTok)
Cara pria mengejek para pemobil yang sedang antre di SPBU gokil abis (TikTok)

Di akhir video, pria penunggang kuda itu pun memperlihatkan dirinya bersama dengan kudanya.

Ia tampak menggunakan helm berwarna hitam sembari tersenyum lebar.

Video ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.

Baca Juga: Bekas Manajer Perusahaan Migas di Malaysia Diduga Terlibat Korupsi Kontrak SPBU

"Kami membutuhkan fasilitas yang memadai untuk sepeda dan kuda, saya akan langsung membelinya," beber @Blake Pen***.

"Uni cycle?" tutur @Ethan.Ba****.

"Saya tidak butuh bensin karena saya menggunakan mobil F1," celetuk @tookt****.

Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI