PON XX dan Peparnas XVI di Papua, Menhub Tinjau Langsung Sarana Transportasi

Sabtu, 25 September 2021 | 16:32 WIB
PON XX dan Peparnas XVI di Papua, Menhub Tinjau Langsung Sarana Transportasi
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (kiri) berbincang dengan salah satu awak bus dalam kunjungannya di Papua, pada Sabtu (25/9/2021) [Kementerian Perhubungan].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau sejumlah sarana transportasi dan prasarana infrastruktur transportasi Pekan Olahraga Nasional (PON) XX dan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVI di Papua, Sabtu (25/9/2021).

Dikutip dari kantor berita Antara, dalam kesempatan ini Menhub didampingi Dirjen Perhubungan Darat Budi Setiyadi dan Dirjen Perhubungan Udara Novie Riyanto.

Menhub memastikan bahwa sarana dan prasarana telah siap melayani mobilitas para atlet dan tim official yang berlaga.

"Kami banyak membangun infrastruktur transportasi di Papua untuk mendukung kegiatan PON dan Peparnas, dan kami pastikan ini semua telah berjalan dengan baik," jelas Budi Karya Sumadi dalam keterangannya yang dipantau di Jakarta.

Baca Juga: Kebutuhan Patroli, Polisi Michigan Gunakan Mobil Listrik Ford Mustang Mach-E

Penyambutan kontingen Sulawesi Selatan saat tiba di Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura. (Raymond Latumahina/Suara.com).
Penyambutan kontingen Sulawesi Selatan saat tiba di Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura.  Sebagai ilustrasi salah satu kegiatan menggunakan moda transportasi darat dan udara (Raymond Latumahina/Suara.com).

Disebutkan pula Kemenhub bersama pemangku kepentingan terkait di sektor transportasi telah menyiapkan sejumlah infrastruktur baik sarana maupun prasarana transportasi di moda transportasi darat, laut dan udara.

Di sektor darat, Kemenhub telah mengirimkan 428 unit bus ke tiga titik penyelenggaraan PON yaitu di Jayapura, Timika dan Merauke.

Kemenhub juga menyiapkan 515 awak bus, di mana 261 orang di antaranya adalah pengemudi yang direkrut dari penduduk Provinsi Papua, sebagai wujud pemberdayaan masyarakat asli Provinsi Papua dan bisa membuka lapangan pekerjaan.

Selama PON berlangsung, bus ini beroperasi pukul 06.00 - 22.00 WIT yang diperuntukkan bagi mobilitas atlet dan official. Selain itu juga untuk menjemput kontingen dari Bandara Sentani.

Untuk mendukung penyelenggaraan Peparnas XVI di Papua yang diselenggarakan sesudah PON, sebanyak 160 unit bus bantuan akan dimodifikasi dengan membuat ramp on/off dengan kemiringan yang sesuai, untuk digunakan para atlet Peparnas yang menggunakan kursi roda.

Baca Juga: Dapatkan Kontrak dari Deplu Amerika Serikat, General Motors Garap Mobil Diplomatik

Kemenhub juga telah membangun sejumlah infrastruktur yaitu: dermaga dan dua unit bus air yang akan dioperasikan di Danau Sentani, pengadaan dan pemasangan perlengkapan jalan, pembangunan Terminal Tipe A Entrop Kota Jayapura, dan pembangunan Area Traffic Control System (ATCS) di Kota Jayapura.

Dalam tinjauannya ke Jayapura, Menhub meninjau sejumlah titik, mulai dari meninjau bus-bus bantuan yang telah dikirim, lalu ke dermaga Pelabuhan Jayapura, meninjau Kapal Pelni KM Tidar yang sejak 12 Agustus 2021 digunakan sebagai kapal isolasi terpusat terapung di Pelabuhan Jayapura, meninjau Stadion Hamadi, Papua Trade Center Entrop (PTC) dan Dermaga Ponton.

Bupati Jayapura Mathius Awoitauw mengucapkan terima kasih atas dukungan nyata dari Kemenhub dalam penyediaan sarana dan prasarana transportasi.

Ia mengapresiasi Kemenhub yang telah merespon cepat dan membantu Pemerintah Daerah dalam mendukung suksesnya pelaksanaan PON XX.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI