Konsumen DFSK Super Cab Masih Pilih Mesin Bensin Ketimbang Diesel

Kamis, 23 September 2021 | 09:51 WIB
Konsumen DFSK Super Cab Masih Pilih Mesin Bensin Ketimbang Diesel
DFSK Super Cab yang berperan mendukung sektor bisnis konsumen. Ditemui tim Suara.com di Provinsi Jawa Barat [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Sokonindo Automobile (DFSK) mengungkapkan penjualan DFSK Super Cab masih didominasi oleh tipe mesin bensin.

"Mayoritas konsumen Super Cab memilih mesin bensin. Walaupun ada peningkatan pemesanan di mesin diesel," ujar Franz Wang, Managing Director DFSK, di sela uji coba DFSK Super Cab, di Bandung, Jawa Barat.

Ia menambahkan, mesin bensin memang memiliki performa yang baik. Namun seiring berjalan, konsumen juga mulai menyadari manfaat dari mesin diesel.

"Mesin bensin memiliki konsumsi bahan bakar yang baik. Begitu juga diesel, cocok untuk menunjang bisnis konsumen," terang Franz Wang.

Baca Juga: DFSK Glory i-AUTO Andalkan Fitur Keamanan dan Kenyamanan untuk Bersaing

DFSK Super Cab untuk pasar ekspor ke tujuan Maroko [ANTARA Foto].
DFSK Super Cab untuk pasar ekspor ke tujuan Maroko. Sebagai ilustrasi [ANTARA Foto].

Berikut adalah spesifikasi DFSK Super Cab:

Spesifikasi DFSK Super Cab

  • DFSK Super Cab adalah kendaraan komersial ringan bermodel pick-up yang tangguh, berkualitas tinggi, terjangkau, serta memiliki biaya operasional yang rendah.
  • Kendaraan komersial ringan produksi Cikande, Serang, Banten ini disiapkan untuk menunjang berbagai bisnis mulai logistik, peternakan, pertanian, dan berbagai sektor bisnis.
  • Flat deck yang ditawarkan DFSK Super Cab memiliki dimensi 2.460 mm x 1.670 mm x 340 mm (PxLxT) yang menjadi salah satu terbesar di kelasnya. Bak yang ditawarkan ini mampu mengangkat beban hingga 1,4 ton, menjadikan DFSK Super Cab sangat cocok bagi konsumen yang membutuhkan muatan banyak di bak belakang.
  • Selain difungsikan sebagai kendaraan pick-up, DFSK Super Cab bisa dimodifikasi sesuai kebutuhan para konsumen. Sejauh ini, DFSK Super Cab bisa diubah menjadi angkutan umum, ambulans, mobil box, chiller box (untuk membawa daging), hingga moko (mobil toko).
  • Konsumen bisa melakukan modifikasi ini tanpa ribet berkunjung ke karoseri, karena semua bisa diurus lewat seluruh diler resmi DFSK.
  • DFSK Super Cab menawarkan dua varian mesin, yaitu varian mesin bensin DK15 1.500 cc dengan tenaga 102 dk torsi 140 Nm dan varian diesel 1300 cc dengan tenaga 75 dk torsi 190 Nm.
  • Untuk konsumen yang membutuhkan torsi lebih besar bisa memilih mesin turbo diesel 1.300cc yang tentunya dapat menjadi solusi dari beragam kebutuhan usaha dan konsumen di Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI