Suara.com - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan aksi seorang pria yang tengah melakukan gerakan salat di atas bak truk.
Aksi ini diabadikan dalam sebuah akun Instagram @majeliskopi08. Dalam tayangan video tersebut, tampak sosok pria berdiri tegap dia atas bak truk.
Terdapat sajadah yang digelar di atas bak truk sebagai alas untuk pria melakukan gerakan salat tersebut.
Pria yang menggunakan baju berwarna abu-abu itu tampak khusyuk saat melakukan gerakan salat.
Baca Juga: Bolehkah Salat Subuh Meskipun Sudah Kesiangan?
Sang perekam pun mengabadikan momen ini di atas truk yang terparkir tersebut. Perekam pun tak hanya merekam aksi seorang pria yang tengah melakukan gerakan salat tersebut.
Namun perekam juga merekam kondisi di sekitar truk yang digunakan pria untuk salat tersebut.
Jika dilihat dari konturnya, aksi pria melakukan gerakan salat ini terjadi di areal pertambangan. Terdapat hamparan pasir dan batu besar di sekelilingnya.
Aksi ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar postingan tersebut.
"Org Kaya yg sesungguhnya," tulis @abiwa***.
Baca Juga: 4 Hajat Saat Sholat Tahajud Agar Sukses Dunia Akhirat
"Dia sadar akan kebutuhan akhiratnya, namung jarang kita sopir truk seperti ini," beber @afif_ba***.
"Semoga bapak yg sholat itu senantiasa diberi kesehatan dilancarkan rejekinya oleh Alloh SWT," timpal @masdanang***.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!