Ini Penyebab Lampu Mobil Redup, Mulai Aki Lemah sampai Panas Berlebih

Rabu, 08 September 2021 | 16:51 WIB
Ini Penyebab Lampu Mobil Redup, Mulai Aki Lemah sampai Panas Berlebih
Lampu utama sebuah mobil. Sebagai ilustrasi [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lampu mobil adalah komponen yang dibutuhkan untuk membantu visibilitas penggunanya. Utamanya melihat kondisi jalan di malam hari. Selain itu, lampu mobil juga digunakan sebagai alat komunikasi dengan pengguna jalan lainnya. Baik sebagai penanda keberadaan maupun untuk memberi isyarat.

Namun tidak sedikit pengemudi yang mengalami kondisi lampu mobilnya bercahaya redup. Hal ini tentu ada penyebabnya.

Mengutip laman Deltalube,  ada beberapa hal yang bisa membuat lampu kendaraan redup. Antara lain lampu belum menggunakan LED, atau sekering putus selain tidak tersambung.

Halogen Auto Bulb H4 [Shutterstock].
Halogen Auto Bulb H4. Sebagai ilustrasi bohlam mobil [Shutterstock].

Berikut beberapa hal yang membuat tampilan lampu utama mobil redup:

Baca Juga: Ini Etika Menggunakan Lampu Sein Sepeda Motor di Jalan Raya

  • Kualitas bohlam sangat berpengaruh terhadap cahaya yang dihasilkan lampu mobil. Khususnya bila produk belum menggunakan LED. Kualitas kurang baik dapat memberi cahaya redup.
  • Dalam beberapa kasus, sekering lampu mengalami gangguan dan membuat lampu mobil menjadi redup atau bahkan mati.
  • Untuk mengeceknya, bisa melihat sekering yang tersambung dengan lampu di kotak sekering. Kemudian pastikan apakah sekering itu mengalami gangguan atau tidak.
  • Relay adalah sebuah benda kotak penghubung kabel dengan sumber listrik. Biasanya, relay mati atau mengalami gangguan turut menyebabkan pancaran sinar yang dihasilkan lampu menjadi lebih redup.
  • Bila aki lemah berarti tegangan listrik di dalam aki juga lemah. Artinya bukan hanya lampu namun sistem kelistrikan lain juga bekerja kurang maksimal. Contoh proses start mesin lebih sulit dan suara klakson lemah.
  • Masalah ini, umumnya terjadi saat kondisi mesin mobil dalam kondisi mati. Namun, kalau mesin berhasil dihidupkan ada alternator yang sanggup menyuplai semua kebutuhan arus listrik.
  • Kemungkinan terakhir yang membuat lampu mobil redup adalah kondisi permukaan lampu mobil kusam. Hal ini dapat terjadi karena kondisi lingkungan kotor dan cuaca berubah-ubah.
  • Alhasil bohlam mengalami panas berlebih atau ada kebocoran. Sehingga mengakibatkan kaca atau mika lampu mobil kusam atau kotor, baik di bagian dalam maupun luar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI