Bos Tesla Umumkan Peluncuran Cybertruck Ditunda Hingga Akhir 2022

Selasa, 07 September 2021 | 14:48 WIB
Bos Tesla Umumkan Peluncuran Cybertruck Ditunda Hingga Akhir 2022
Tesla Cybertruck dipamerkan di IIMS 2021 [ANTARA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - CEO Tesla Elon Musk mengkonfirmasi bahwa Tesla Cybertruck tidak akan meluncur keluar dari jalur produksi sampai pengujung 2022.

Ketika pertama kali diluncurkan pada November 2019, Tesla menyatakan Cybertruck akan mulai dipasarkan pada 2021. Namun, pembuat mobil asal Amerika Serikat ini belakangan mengungkapkan rencananya diundur ke 2022.

Melansir Carscoops, kabar paling gres dari Elon Musk tentang truk berbahan bakar listrik ini sudah disebutkan. Yaitu menetapkan bila peluncuran Tesla Cybertruck ditunda lagi sampai akhir 2022 dan volume produksi maksimal akan tercapai pada 2023.

Elon Musk mengkonfirmasi berita itu saat berbicara dengan karyawan melalui telepon di seluruh perusahaan. Namun ia tidak menyebutkan bulan atau kuartal kapan produksi akan dimulai.

Baca Juga: Terkendala Chip Semikonduktor, Pengiriman Tesla Roadster Baru Bisa Dilakukan 2023

Tesla Cybertruck, hadir di trailer Game for Peace di China [Twitter: @elonmusk].
Tesla Cybertruck, hadir di trailer Game for Peace di China [Twitter: @elonmusk].

Ketika Cybertruck pertama kali diperkenalkan, ada harapan bahwa model ini akan menjadi salah satu truk pick-up listrik pertama yang dipasarkan.

Disebutkan, sudah ada lebih dari 1 juta pemesanan untuk Cybertruck. Jika benar, maka model ini berpotensi menjadi truk pickup listrik terlaris di pasaran.

Sebagai informasi, Tesla Cybertruck adalah salah satu produk terbaru dari perusahaan Elon Musk. Model ini sempat ramai dibicarakan sebelum masa pandemi karena peluncurannya yang heboh.

Tesla Cybertruck memiliki bodi yang terbuat dari baja anti karat Cold-Rolled Ultra-Hard 30X. Bahan itu juga digunakan oleh SpaceX. Mobil ini memiliki tiga motor listrik penggerak dengan output hingga 800 dk dan torsi 1.000 pound-feet serta mampu berakselerasi dari 0-100 km per jam dalam 2,9 detik.

Terbaru, Tesla Cybertruck juga masuk sebagai salah satu tunggangan seru di trailer Game for Peace di China.

Baca Juga: Mate Rimac Jadi Pemimpin Brand Otomotif Mewah, Disebut-sebut The Next Elon Musk

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI