Suara.com - Pengguna media sosial dihebohkan dengan aksi ngawur pemobil di jalan, yang mengakibatkan seorang pemotor jatuh dan mengalami luka-luka.
Aksi pemobil ini terekspos ke dunia maya melalui unggahan akun Instagram @dashcam_owner_indonesia, Selasa (31/8/2021).
Dalam video tersebut terlihat sebuah mobil berwarna putih yang diduga berjenis Toyota Innova sedang ngebut.
Mobil ini terlihat melaju dengan 'agresif' di saat kondisi lalu lintas sedang agak lengang.
Baca Juga: Antisipatif, Petugas Kawal Mobil Swakemudi Toyota e-Palette di Paralimpiade Tokyo 2020
Namun, mendadak mobil ini menyalakan lampu sein dan langsung berbelok secara spontan sehingga terjadilah kecelakaan.
Kendaraan berwarna putih ini menyenggol seorang pemotor wanita yang kebetulan sedang melintas searah dengan mobil ini, namun dengan kecepatan lebih lambat.
Pemotor ini pun mengalami luka-luka usai jatuh tersungkur. Beruntung ia pun segera mendapat pertolongan dari pengguna jalan yang melintas, termasuk dari pemobil lain yang merekam insiden ini.
"Untuk korban ibu-ibu, luka lumayan parah, semoga ibunya cepat pulih, karena tadi masih shock dan gemetaran.
Untuk kejadiannya netizen bisa menilai sendiri," tulis akun tersebut.
Aksi pemobil ini sontak sukses menuai beragam reaksi negatif dari kalangan warganet seperti pada beberapa komentar berikut ini.
Baca Juga: Hemat Biaya Produksi, Volkswagen Hapus Transmisi Manual Mulai 2023
"Yang satu di tengah pelan, yang satu lagi pindah jalur ga liat spion. Hmmm," tulis _ri***9.
"Respect buat dashcammer," timpal ar**io_.
"Salah mobil, si ibu stanby di jalur," kata angga***i.
Dilihat dari peraturan yang ada, penggunaan lampu sein saat berpindah jalur tak bisa dilakukan sembarangan.
Hal ini sesuai dengan Undang-undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan jalan Pasal 112 ayat 2 yang berbunyi, "Pengemudi kendaraan yang akan berpindah lajur atau bergerak ke samping wajib mengamati situasi lalu lintas di depan, samping, dan di belakang kendaraan serta memberikan isyarat."
(*) Untuk menyaksikan insiden terkait, klik di sini.