Suara.com - Harley-Davidson dikenal sebagai motor gede alias moge yang memiliki suara knalpot yang khas.
Biasanya moge ini kerap dipakai untuk kegiatan touring jarak jauh.
Tapi bagaimana jika Harley-Davidson dipakai untuk sebuah event balapan seperti yang terlihat dalam sebuah unggahan akun Facebook @Sukardi satu ini.
Dalam video tersebut, terlihat moge Harley-Davidson digunakan untuk balapan di sirkuit balap.
Para pembalap saling beradu cepat di lintasan tersebut layaknya balap MotoGP. Mereka tampak memperlihatkan manuver-manuvernya untuk bisa meraih podium.
Usut punya usut, ternyata balapan tersebut memang acara resmi.
Dilansir dari Motorcyclecruiser, sebuah event balap motor King of the Bagger diselenggarakan di Amerika Serikat.
Dalam balap tersebut, pembalap menggunakan motor cruiser touring yakni Harley-Davidson dan Indian Motorcycle. Motornya tidak mengalami ubahan dan masih menggunakan spesifikasi pabrik.
Jika melihatnya, pasti kalian akan berpikir bagaimana susahnya melaju di kecepatan tinggi dengan pannier yang berada di sisi kanan dan kiri motor.
Baca Juga: Viral Ojol Paruh Baya Nekat 'Narik' Walau Tak Punya Motor, Kisahnya Bikin Terenyuh

Terlebih lagi saat hendak berbelok, perlu pertimbangan khusus agar pannier tidak sampai menyentuh aspal.