Sebelumnya pengamat otomotif dari Institut Teknologi Bandung (ITB) Yannes Martinus Pasaribu menyatakan, pada kendaraan keluaran baru dengan kompresi mesin tinggi, BBM berkualitas seperti Pertamax justru lebih hemat.
"Intinya, semakin tinggi oktan jika dipadu dengan mesin yang kompatibel, yaitu mesin berkompresi tinggi, maka penggunaan BBM dapat lebih hemat serta menghasilkan polusi lebih rendah," katanya. [Antara]