Suara.com - Masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Level 4 diperpanjang, Daihatsu siap hadir di rumah para pencinta otomotif Tanah Air hari ini, Sabtu (21/8/2021) mulai pukul 10.00 WIB. Yaitu lewat tayangan Virtual Daihatsu Festival.
Acara ini bisa disimak di situs daihatsu.co.id atau klik tautan https://daihatsu.co.id/virtualdaihatsufestival/. Setelah melakukan registrasi, akan mendapat link virtual meeting sebagai akses untuk masuk dan bergabung pada acara ini.
Bila ingin menyaksikan secara live, silakan berkunjung ke media sosial Daihatsu di Instagram @daihatsuind, Facebook Daihatsu @DaihatsuIndonesia, atau YouTube channel Daihatsu Sahabatku.
Sederet hiburan menarik bisa disaksikan, yang dikemas dalam talkshow bertema "Makin Fit Makin Eksis". Tampil sebagai pembicara adalah Anindita Hidayat, praktisi hidup sehat atau fitness enthusiast yang siap berikan berbagai tips agar tetap sehat, terutama di tengah pandemi COVID-19.
Baca Juga: Berkiprah 43 Tahun, Daihatsu Berhasil Produksi 7 Juta Unit Kendaraan di Indonesia
Kemudian ada alunan suara indah dipadu petikan gitar Adhitia Sofyan.
"Melalui program ini, Sahabat semakin mudah mewujudkan impian untuk memiliki mobil baru yang siap menemani aktivitas keseharian pelanggan dengan lebih aman dan nyaman, serta dapat menikmati akhir pekan lewat hiburan dan sharing inspiratif dari Daihatsu," ungkap Erick Novel, Sales Planning and Operation Support Section Head PT Astra International – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).
Tentu saja, karena selain talkshow dan hiburan musik, Daihatsu menyiapkan program promo penjualan. Mulai gratis biaya admin untuk setiap pembelian secara kredit, sampai extra cashback bagi pembelian tunai.
Tersedia pula fasilitas trade-in atau tukar tambah kendaraan lama untuk menjadi mobil baru Daihatsu. Tak sebatas produk gres, namun masih dilengkapi paket penjualan, dengan ekstra benefit berupa voucher e-money, serta hadiah menarik lainnya.
Baca Juga: Rayakan HUT RI ke-76, Simak Promo Service Merdeka Bersama Daihatsu Indonesia