Suara.com - Seorang pria harus mengalami nasib apes saat liburan di pantai. Sebab, mobil yang ditungganginya harus ia relakan dilahap pasir pantai.
Dilansir dari 9gag, pria tersebut tengah menikmati liburan dengan mobil Ford miliknya tersebut.
Kala itu, pria tersebut memarkir mobil Ford-nya di bibir pantai. Namun tak disangka air pasang pun datang sehingga menyebabkan mobilnya terbawa arus.
Untungnya mobil tersebut tidak terseret hingga ke tengah laut. Namun hanya terjebak di pasir pantai yang cukup dalam.
Baca Juga: Lihat Ford Mustang Shelby GT500, Ini Sebab Mobil Terbakar Sendiri dan Cara Menghindari
Penjaga pantai yang melihatnya pun tak bisa menolong untuk mengeluarkan mobilnya dari jebakan pasir pantai tersebut.
Ia justru menyalahkan pemobil tersebut kenapa harus memarkirkan mobilnya di bibir pantai.
Padahal sudah jelas-jelas ada peringatan untuk tidak mendekat di bibir pantai.
Salah seorang fotografer bernama Tim Curtis pun juga menyalahkan aksi dari pemobil tersebut yang nekat memarkir mobilnya di bibir pantai.
"Dia layak mendapatkannya. Saya sama sekali tidak punya simpati. Kebanyakan orang normal akan menunggu air pasang masuk, bukan menuju ke air pasang yang tengah naik," ujar TIm Curtis dilansir dari 9gag.
Baca Juga: Best 5 Oto: Pameran Lexus Immersive World, Belajar dari Ford Mustang Shelby GT500 Terbakar
Mobil tersebut memang sulit dievakuasi lantaran terjebak di pasir pantai yang sangat lembut. Bisa disebut pasir pantai itu seperti lumpur penghisap yang ada di fim-film.
Tim mengatakan orang-orang yang tinggal di dekat pantai menjadi kesal dengan "kurangnya akal sehat" yang ditunjukkan oleh para wisatawan Inggris dan bahwa mereka harus mulai memperhatikan tanda-tanda peringatan.
Ada tanda-tanda di pantai yang mengatakan 'jangan parkir di luar sini' tetapi tidak ada orang selain penduduk setempat yang memperhatikan.
Liburan tidak jadi senang malah jadi petaka.