5 Fakta Unik Wacana Gubernur-Wagub Sumbar Beli Mobil Dinas Saat Pandemi, Harga 2 Miliar?

Selasa, 17 Agustus 2021 | 15:45 WIB
5 Fakta Unik Wacana Gubernur-Wagub Sumbar Beli Mobil Dinas Saat Pandemi, Harga 2 Miliar?
Ilustrasi mobil dinas (Suara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bahkan mereka mau merecofusing dana itu untuk memberi bansos sembako, katanya.

“Kalau DPRD yang beli mobil dinas, saya juga akan kritik,” ujarnya.

2. Anggaran Pembelian Mobil Rp 2 Miliar

Pembelian mobil dinas diklaim Wagub Sumbar Audy Joinaldy sudah dianggarkan sebelum dia dan Mahyeldi menjabat dan telah ada recofusing untuk penanganan Covid-19.

“Terkait mobil dinas memang sudah ada pagunya, kita membelinya di bawah pagu. Pagunya sebelumnya Rp 3 miliar. Sementara mobil yang sekarang Rp 2 miliar untuk pengadaan dua mobil,” kata Audy, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Senin (16/8/2021).

Menurutnya, recofusing anggaran untuk penanganan COVID-19 telah dilakukan terhadap anggaran pengadaan mobil dinas baru tersebut. Kata dia, dari awalnya Rp 3 miliar, setelah direcofusing menjadi Rp 2 miliar.

Selain itu, katanya, pembelian mobil dinas baru ini tidak dilakukan buru-buru, karena memang sudah sejak awal dianggarkan.

3. Wagub Sumbar sebut sering pakai mobil pribadi selama menjabat

Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldi. [Dok.Covesia.com]
Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldi. [Dok.Covesia.com]

Wagub Sumbar, Audy mengatakan kalau dirinya ketika bertugas sering menggunakan mobil pribadi selama 5 bulan.

Baca Juga: Hemat Anggaran, Mobil Dinas Pejabat Samarinda Ditiadakan, Jadinya?

“Dulu ketika saya pakai mobil pribadi empat bulan, lima bulan, tidak ada yang protes dan saya juga tidak minta apa-apa dari situ,” ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI