Ide Kreatif dari Ajang PowerAce Digimodz Diharap Bisa Menjadi Versi Produksi

Selasa, 03 Agustus 2021 | 10:28 WIB
Ide Kreatif dari Ajang PowerAce Digimodz Diharap Bisa Menjadi Versi Produksi
Lomba modifikasi PowerAce Digimodz Piala Kemenperin 2021 seperti disimak di laman resmi situsnya [www.poweracedigimodz.com].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur PT Dharma Polimetal, Yosaphat P. Simanjuntak berharap bahwa ide kreatif yang tertuang dalam ajang Kemenperin PowerAce Digimodz dapat direalisasikan menjadi versi produksi.

"Semoga secara nyata kegiatan ini dapat menghasilkan kendaraan listrik yang mampu mendukung aktifitas bisnis UMKM, serta memberikan dampak terhadap perkembangan industri manufaktur dalam negeri lebih luas lagi pada akhirnya," jelas Yosaphat P. Simanjuntak dalam sesi virtual Kemenperin PowerAce Digimodz, baru-baru ini.

Kendaraan roda tiga PowerAce yang diproduksi PT Dharma Polimetal adalah kendaraan roda tiga berpenggerak listrik dan meluncur ke pasar otomotif Nasional pada Maret 2021.

Produk yang ditawarkan tersedia dalam enam varian model, yakni PowerAce PRO, PowerAce PRO RF, PowerAce MAX, PowerAce MAX RAM, PowerAce BX, dan PowerAce MP.

Baca Juga: Pakar Sebutkan: Setelah Kelangkaan Chip, Mungkin Akan Terjadi Kekurangan Baterai Listrik

Salah satu contoh desain unit motor listrik roda tiga yang dimodifikasi untuk Kemenperin PowerAce Digimodz. (PowerAce Digimodz via ANTARA/HO)
Salah satu contoh desain unit motor listrik roda tiga yang dimodifikasi untuk Kemenperin PowerAce Digimodz. (PowerAce Digimodz via ANTARA/HO)

Di ajang Kemenperin PowerAce Digimodz, para peserta diperbolehkan melakukan eksplorasi digital modifikasi pada setiap bagian PowerAce yang meliputi dua hal, yakni styling dan aplikasi.

Pada styling, mereka boleh melakukan perubahan desain tampak depan kendaraan, perubahan design tampak belakang kendaraan, perubahan warna, pelek, penambahan berbagai aksesori.

Lalu di aspek aplikasi, peserta juga diperbolehkan melakukan penambahan aplikasi penunjang produktivitas UMKM. Khususnya, yang dapat memberikan dampak atau nilai tambah bagi pelaku UMKM dalam menjalankan bisnisnya agar lebih efektif dan efisien.

IMX Project Director, Andre Mulyadi menyebut hajatan Kemenperin PowerAce Digimodz adalah ajang bagi para modifikator Tanah Air. Bukan hanya untuk menyalurkan ide-ide kraetif mereka, tetapi menjadi sarana bagi para individu-individu kreatif itu untuk berkontrtibusi kepada masyarakat dan negara.

"Dan hasil kreasi mereka berupa modifikasi yang berguna bagi sektor UMKM akan sangat bermanfaat bagi masyarakat dalam kegiatan produktif memajukan perekonomian nasional," ujarnya.

Kejuaraan PowerAce Digimodz terbuka untuk umum, dalam bentuk digital. Karya juara, yang akan dipilih untuk dua pemenang, akan dibuat panitia ke versi sesungguhnya. Dan dipamerkan dalam bentuk aslinya di Indonesia Modification Expo (IMX) “All Virtual” pada 2 Oktober 2021.

Baca Juga: All-New Nissan LEAF Akan Mendarat di Indonesia, Ini Deretan Fitur Istimewanya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI