Usai Bantuan PPKM, Doni Salmanan Lelang Moge Kesayangan untuk Donasi Covid-19

Rabu, 28 Juli 2021 | 16:11 WIB
Usai Bantuan PPKM, Doni Salmanan Lelang Moge Kesayangan untuk Donasi Covid-19
Doni Salmanan bersama Yamaha R1M yang dilelang untuk bantuan covid-19 (Youtube)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa waktu lalu, Youtuber Indonesia Doni Salmanan bikin geger media sosial. Hal ini terkait dirinya yang bagi-bagi duit ke pemotor di jalanan.

Aksi bagi-bagi duit tersebut dilakukan untuk membantu korban terdampak PPKM Darurat yang digaungkan pemerintah.

Kali ini, ia kembali melakukan kegiatan kemanusian khususnya untuk para korban covid-19.

Dalam unggahan akun Instagram pribadinya, @donisalmanan, ia melelang sebuah motor kesayangannya, Yamaha R1M lansiran tahun 2018.

Baca Juga: 5 Fakta Doni Salmanan Sebelum Jadi Sultan, Pernah Dipukuli hingga Jadi Kuli

Motor ini juga terbilang cukup anyar karena baru dipakai sejauh 3.100 kilometer. Pajak pun masih hidup alias taat membayar pajak.

Motor yang dilelang Doni Salmanan ini pun bukan bawaan pabrik, melainkan sudah dimodifikasi beberapa bagian.

Doni Salmanan bersama Yamaha R1M yang dilelang untuk bantuan covid-19 (Instagram)
Doni Salmanan bersama Yamaha R1M yang dilelang untuk bantuan covid-19 (Instagram)

Ubahan yang dilakukan berupa penggunaan ban Supercorsa II dan pengereman menggunakan merek Brembo. Bagian sepatbor depan dan fairing sudah menggunakan part karbon.

Motor Yamaha milik Doni ini pun akhirnya laku di angka Rp 830 juta. Motor ini jatuh ke tangan akun Instagram @lanangcikall.

Dana yang sudah dibayarkan ini akan digunakan 100 persen membantu penanganan covid-19 di Indonesia.

Baca Juga: Aksi Bagi-Bagi Duit Viral, Doni Salmanan Kaget Followersnya Naik

Hasil lelang motor kesayangan Doni Salmanan, terjual di angka Rp 830 juta (Instagram)
Hasil lelang motor kesayangan Doni Salmanan, terjual di angka Rp 830 juta (Instagram)

"Semua dana ini 100% akan saya bagikan untuk Bantuan Covid . Saya dan team yang akan terjun langsung ke lapangan guys," tulis caption @donisalmanan.

Potret ini pun membuat warganet langsung membanjiri kolom komentar akun pribadinya.

"Niat yang baik dan Hasil yang baik. Insya Allah barokah untuk semua rekan rekan disini. Amin," tulis seorang warganet di kolom komentar.

"Alhamdulillah, semoga berkah dan sehat selalu, Kang," komentar warganet lain.

"Setuju, mending terjun langsung, nggak usah dititipkeun ke anu," celetuk warganet lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI