Perkuat Gerak Kemanusiaan, PDI Perjuangan Luncurkan Ambulans sampai Motor Listrik

Selasa, 27 Juli 2021 | 19:45 WIB
Perkuat Gerak Kemanusiaan, PDI Perjuangan Luncurkan Ambulans sampai Motor Listrik
DPP PDI Perjuangan meluncurkan kendaraan ambulans dan mobil jenazah bagi Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) PDIP, di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Selasa (27/7/2021). (ANTARA/HO-PDIP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PDI Perjuangan meluncurkan kendaraan serbaguna berupa ambulans, mobil jenazah, hingga kendaraan roda tiga pengangkut yang dilakukan secara virtual, dan dihadiri oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri dan Sekjen Hasto Kristiyanto, di Jakarta, Selasa (27/7/2021).

Dikutip dari kantor berita Antara, Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memerintahkan kader partai terus memperkuat gerak kemanusiaan melalui Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) PDIP di tengah pandemi COVID-19.

Dan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dalam siaran persnya, di Jakarta, hari ini, Selasa, menyebutkan bahwa penguatan gerak kemanusiaan dengan menambah kendaraan serbaguna tadi.

Daihatsu Granmax MB 1.5 D PS. Sebagai ilustrasi keluarga Gran Max [PT Astra Daihatsu Motor].
Daihatsu Gran Max yang masuk kategori commercial vehicle sebelum dikonversi menjadi mobil ambulans atau jenazah. Sebagai ilustrasi [PT Astra Daihatsu Motor].

Seluruh jajaran dPP PDIP hadir dalam acara itu, sementara di kantor partai secara fisik hadir beberapa pengurus, dan kader serta pengurus daerah PDIP dari seluruh Indonesia mengikuti acara secara daring.

Baca Juga: Pameran Daring Lexus Immersive World, Peminat Bisa Memesan Layanan Test Drive

Kendaraan serbaguna yang diluncurkan berupa satu unit ambulans Toyota HiAce, satu unit mobil jenazah Toyota HiAce, tujuh unit ambulans Daihatsu Gran Max, dua unit mobil jenazah Gran Max, dan satu unit ambulans sepeda motor roda tiga.

"Mobil ambulans dan mobil jenazah menjadi bagian gerak kemanusiaan kita. Kami tambah kekuatannya sehingga gerak PDI Perjuangan semakin bermakna dan menyentuh rakyat," ungkap Hasto Kristiyanto saat peluncuran.

"Ini sangat penting apalagi di tengah pandemi COVID-19. Kami berkomitmen terus berada di jalan kemanusiaan lewat kendaraan serbaguna ini," tambahnya.

Selain itu, masih ada dua unit sepeda motor roda tiga pengangkut sampah, satu unit sepeda motor roda tiga tangki air, satu unit sepeda motor roda tiga boks, dan lima unit sepeda motor listrik.

"Kami berkomitmen dengan lingkungan lewat kendaraan pengangkut sampah dan angkut air, sebagai komitmen kami terus bergerak menjaga sungai dan seluruh kehidupan agar tetap asri dengan gerak menanam pohon," lanjutnya.

Baca Juga: Ford Mustang Shelby GT500 Terbakar: Ingat Nicolas Cage, Ford v Ferrari, sampai APAR

Sebuah video ditampilkan untuk menunjukkan sejumlah detail mengenai kendaraan serbaguna tadi. Seluruhnya diparkir dengan rapi di halaman kantor DPP PDIP.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI