Suara.com - Kabar selebgram sekaligus YouTuber Arief Muhammad beli mobil second hand senilai Rp70 juta lantas laku dijual Rp500 juta membuat seru dunia mobkas alias mobil bekas. Bayangkan, dengan modal segitu, duit kembali tujuh kali lipat. Atau dengan kata lain, tunggangan yang disebut "busuk" karena sudah lawas itu awalnya didapat cuma sepertujuh kali harga jual.
Akan tetapi tentu saja Nissan March pembelian Arief Muhammad tadi tidak langsung laku begitu saja lewat acara lelang. Ada proses bernama restorasi, preparasi, bahkan mungkin melibatkan sentuhan modifikasi. Tujuannya mengembalikan kondisi seperti sedia kala.
Dan langkah-langkah penyegaran mobil kembali bukan persoalan sepele. Penanganannya mesti serius. Mungkin juga mesti merogoh kocek cukup dalam atau dengan kata lain perlu dimodali.
Nah, bila ingin mengikuti langkah restorasi Arief Muhammad atas Nissan March lansiran 1997, ada proses tahapannya.
Baca Juga: Arief Muhammad Beli Mobil Bekas Rp70 Juta dan Direstorasi, Laku Tujuh Kali Lipat
Sebelum kegiatan membedah kendaraan lantas merekondisi seluruh tampilan eksterior, interior, bahkan mungkin dapur pacunya, hal paling penting adalah mencari si mobkas itu sendiri.
Berapakah sebenarnya harga mobil Nissan March bekas untuk tahun produksi 1997?
Mengintip beberapa platform jual beli mobil bekas online, Nissan March model yang dibeli Arief Muhammad rupanya sudah terbilang langka.
Namun beberapa situs online memasarkan mobil ini dengan kisaran Rp100 juta. Di situs Mobil123 misalnya, nilainya Rp99 juta. Sedangkan di situs Cintamobil, mobil jenis city car ini dilepas Rp109 juta.
Seperti diketahui harga mobil bekas tergantung pada kondisi si kendaran. Meski produksi 1990-an bukan berarti harga mobil anjlok.
Baca Juga: Tawarkan Empat Warna Baru, Tampilan All-New Nissan Kicks e-Power Semakin Seru
Bahkan beberapa jenis mobil lawas justru dipasarkan dengan harga tinggi. Jenis-jenis mobil ini biasanya adalah jenis tunggangan ikonik dan memiliki desain yang tak usang.
Menarik untuk ditunggu, apakah pemilik akun Twitter @pocong dan Instagram @ariefmuhammad ini nantinya akan kembali membeli "mobil busuk" dan merestorasinya.