Antisipasi Gelombang Corona, Alih Fungsi Kendaraan sampai Modifikasi Semua Ada

Selasa, 06 Juli 2021 | 08:38 WIB
Antisipasi Gelombang Corona, Alih Fungsi Kendaraan sampai Modifikasi Semua Ada
Dua unit Rantis Anoa milik TNI dikerahkan di titik penyekatan PPKM Daruat di Lenteng Agung [Suara.com/Yosea Arga Pramudita]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Baca selengkapnya

7. Tak Punya Nurani, Begal Gasak Mobil Ambulans yang Baru Antar Pasien Positif Covid-19

Staf PSC 119 Dinkes Rejang Lebong menunjukkan ban ambulans yang pecah dalam peristiwa perampokan di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Sabtu dini hari (3/7) sekitar pukul 01.06 WIB [ANTARA/Nur Muhamad].
Staf PSC 119 Dinkes Rejang Lebong menunjukkan ban ambulans yang pecah dalam peristiwa perampokan di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Sabtu dini hari (3/7) sekitar pukul 01.06 WIB [ANTARA/Nur Muhamad].

Aksi begal di Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu menimpa mobil ambulans berpelat nomor Polisi PSC BD 9177 KY. Pelakunya berani, mengingat kendaraan fungsi khusus ini baru saja pulang mengantar pasien Covid-19 ke Rumah Sakit AR Bunda Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumatera Selatan, sekitar pukul 01.06 WIB. Terbayangkah oleh para pelaku kejahatan itu, bila sepulang dari aksi  itu mereka bisa saja membawa "oleh-oleh" virus Corona bagi lingkungan sekitar bahkan mungkin keluarga mereka sendiri?

Dikutip dari kantor berita Antara, pekan lalu (3/7/2021), driver ambulans Muhammad Abdul Kunci dan perawat Indah Permata pulang dari mengantar pasien Covid-19 ke Rumah Sakit AR Bunda Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan, pada dini hari.

Baca selengkapnya

8. Sepeda Motor Jadi Andalan Dinkes Kota Surabaya Antarkan Obat Pasien Rawat Jalan

Layanan antar obat Dinas Kesehatan Kota Surabaya yang dimotori lima unit sepeda motor donasi PT MPM Honda [Dok. Humas Pemkot Surabaya via ANTARA].
Layanan antar obat Dinas Kesehatan Kota Surabaya yang dimotori lima unit sepeda motor donasi PT MPM Honda [Dok. Humas Pemkot Surabaya via ANTARA].

Kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya atau Kadinkes Kota Surabaya, Febria Rachmanita mengisahkan ide pengiriman obat ke rumah pasien rawat jalan muncul saat melihat pasien mengantre obat di instalasi farmasi RSUD Dr. Mohamad Soewandhie, Jalan Tambak Rejo, Kecamatan Simokerto, Surabaya.

Dikutip dari kantor berita Antara, Febria Rachmantia juga kerap kali melihat pasien menunggu dengan kondisi yang dinilai cukup rentan. Kondisi memprihatinkan, apalagi dalam masa pandemi Covid-19.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Potret Honda Civic Nyeleneh Kelewat "Ramah Lingkungan", Mesin Penggeraknya Jadi Sorotan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI