
"Wah kucinge njaluk jatah (kucingnya minta jatah). Saya numpang makan di sini ya pak. Ayo pak ikut makan, itu ada nasi kotak diambil. Makannya di sini saja. Jaga jarak ya," ucapnya pada petugas polisi yang mengawalnya.
Sebelumnya, Ganjar sempat diajak makan siang oleh Wali Kota Pekalongan. Namun Ganjar dengan halus menolak, dan mengatakan sudah bawa bekal dari rumah.
"Saya tadi mau berangkat juga bingung, nanti makan siang di mana. Kan PPKM Darurat ndak boleh makan di warung. Ternyata istri saya bawain bekal dari rumah. Jadi sekarang saya sudah bawa bekal. Nanti gampang, saya makan di jalan," kata Ganjar kepada Wali Kota Pekalongan.
Aksi Ganjar makan siang di parkiran pos PJR Gerbang Tol Pemalang itu membuat beberapa petugas kebingungan.
Mereka tak menyangka, yang sedang makan di parkiran adalah orang nomor satu di Jawa Tengah.
Aksi ini pun viral di media sosial dan mendapatkan respons dari warganet di kolom komentar.
"Panutan. Sederhana, bukan gimmick atau sejenisnya, tapi menghormati kebijakan PPKM dan tau datangnya salah satu cluster baru itu ditentukan dari makan bersama juga. Mugi mugi sugih waras nggih pak," tulis @fadlyau***.
"Masakan istri lebih enak ya pak ganjar, salut sama pak ganjar," beber @seyos***.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!
Baca Juga: Awas! Tak Terapkan PPKM Mikro Darurat, Bupati dan Wali Kota di Jateng Bisa Diberhentikan