Suara.com - Relasi antara Michael Schumacher, Mick Schumacher, dan Sebastian Vettel bisa disebut unik. Juara dunia Formula One (F1) tujuh kali, Michael Schumacher atau disapa akrab sebagai Schumi, menjadi idola juara dunia F1 empat kali, Sebastian Vettel (tim Aston Martin). Sedangkan Mick Schumacher (tim Haas) adalah putra Schumi yang kini turun balap bersama Sebastian Vettel.
Dikutip dari iNews, Britania Raya, Sebastian Vettel yang akrab disapa Seb menyatakan, "Saya memiliki relasi spesial dengan Mick Schumacher. Saya berikan segala bantuan yang bisa saya lakukan buatnya."
Dan komentar Sebastian Vettel tentang Michael Schumacher sangatlah menyentuh, "Michael adalah idola saya. Ia pahlawan masa kecil saya."
Rekaman kedekatan antara Sebastian Vettel dan putra Michael Schumacher antara lain bisa disimak dalam F1 GP Prancis 2021 di Sikuit Paul Ricard. Tampak Mick memperlihatkan kokpit jet daratnya kepada Seb.
Baca Juga: Ulang Tahun Putri Diana, Patungnya Diresmikan dan Pentingnya Seatbelt Mobil
Mick menunjukkan posisi duduknya dan menjelaskan betapa ia membungkuk sepanjang musim ini.
"Dia sangat membantu saya untuk segala hal, baik di dalam maupun di luar trek. Rasanya bahagia, bisa bertukar dengan seseorang yang memiliki pengalaman begitu banyak namun tetap membumi. Rasanya seru bila ada dia," puji Mick Schumacher, anak kedua pasangan Michael Schumacher dan Corinna Betsch Schumacher, sebagaimana dipetik dari Planet F1.
Melihat kedekatan pembalapnya, Mick Schumacher dengan Sebastian Vettel, Guenther Steiner, pimpinan tim Haas tidak keberatan. Justru ia mengungkap, "Tidak masalah, Seb sudah lama terjun di olah raga motorsport ini, dan ia memiliki keterikatan dengan Mick. Mereka berdua dekat satu sama lain."
Keren, mungkin inilah saatnya bagi Sebastian Vettel tentang nickname yang dahulu disandangnya: Baby Schumacher. Saatnya meneruskan keandalannya di balik cockpit F1 sebagai mentor putra Schumi, mengingat ayahanda Mick, Michael Schumacher masih belum pulih dari cedera di kepala bertahun-tahun silam.
Baca Juga: Penjualan Mobil Listrik di Eropa Melonjak di Tengah Pandemi