Suara.com - Kepolisian Resor Temanggung, Jawa Tengah, meluncurkan 14 unit sepeda motor perpustakaan keliling sebagai salah satu acara peringatan Hari Ulang Tahun atau HUT Bhayangkara ke-75.
Dikutip dari kantor berita Antara, tujuan perpustakaan keliling ini adalah meningkatkan minat baca masyarakat.
Kapolres Temanggung AKBP Burhanuddin di Temanggung, Kamis (1/7/2021) menyatakan bahwa program perpustakaan ini melibatkan para Bhabinkamtibmas. Mereka menggunakan 14 unit sepeda motor yang sudah dimodifikasi sehingga memiliki rak simpan berisi buku-buku di bagian boncengan.
"Sepeda motor yang dikendarai para Bhabinkamtibmas akan keliling di setiap desa atau kelurahan yang ada di Kabupaten Temanggung untuk melayani masyarakat yang akan meminjam buku," jelasnya.
Baca Juga: Pakai Ban Dual Purpose? Tidak Cocok Bila Tunggangan Jenis Motor Sport
Menggunakan sepeda motor dengan modifikasi di bagian belakang sehingga bisa memuat rak buku yang bisa dibuka-tutup, para Bhabinkamtibmas akan menyasar komunitas-komunitas, kelompok remaja atau anak-anak. Masyarakat bisa meminjam dan membaca buku dari perpustakaan keliling pakai kendaraan roda dua ini.
Dan Kapolres Temanggung AKBP Burhanuddin juga menambahkan, nantinya sepeda motor pembawa buku-buku perpustakaan ini akan ditambah lagi.
Selain pelayanan perpustakaan keliling, para Bhabinkamtibmas yang menunggang sepeda motor tadi juga menerima aduan masyarakat dan pelayanan "door to door" pengantaran Surat Izin Mengemudi (SIM), pengantaran SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian), dan pengantaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB).
Kapolres Temanggung berharap semoga layanan ini bisa memberi manfaat kepada masyarakat di kota yang terletak kaki Gunung Sumbing dan Gunung Sindoro, serta tidak jauh dari Kota Magelang, Parakan, dan Wonosobo ini. Khususnya dalam menambah pengetahuan, baik keagamaan maupun pengetahuan umum dan kebangsaan.
Ketua PCNU Kabupaten Temanggung M. Furqon yang hadir dalam peresmian perpustakaan keliling sepeda motor itu menyampaikan terima kasih kepada Polres Temanggung.
Baca Juga: Hari Bhayangkara ke-75, Polrestabes Makassar Berikan SIM Gratis untuk Mahasiswa Papua
"Hal ini akan menjadi forum edukasi bagi masyarakat agar warga di pinggiran, terutama di daerah-daerah pedesaan bisa disisir dengan perpustakaan keliling," katanya.
Menurut dia program ini merupakan langkah yang strategis di samping untuk melakukan edukasi, mencerdaskan bangsa, dan meminimalisir kriminalitas karena di dalamnya banyak materi buku tentang pendidikan moral.
"Ini juga merupakan suatu langkah untuk deradikalisasi, kegiatan ini penting dilakukan. Oleh karena itu saya selaku pengurus cabang NU menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Polres Temanggung yang sudah meluncurkan program perpustakaan keliling," pungkas ketua PCNU Kabupaten Temanggung.
Selamat berulang tahun para Polisi se-Tanah Air. Dirgahayu Hari Bhayangkara k-75. Sukses selalu, bersama kita membangun bangsa Indonesia.