Suara.com - Berbasis satu unit kendaraan bus, Kota Solo melakukan menggelar vaksinasi Covid-19 bagi warga. Mobil vaksinasi keliling ini beroperasi secara go show. Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyebutkan dengan platform mobile ini, akan lebih banyak warga bisa mendapatkan layanan vaksinasi.
"Dengan cara ini kami berharap warga bisa dicover oleh vaksin. Apalagi mobil vaksin keliling ini jalan terus, bagus-bagus ini," jelas Wali Kota Solo, sebagaimana dikutip dari SuaraSurakarta.com, jaringan Suara.com.
Gibran Rakabuming Raka menyatakan nantinya mobil vaksin keliling ini akan menyinggahi lebih banyak titik, sehingga akan lebih banyak warga merasakan manfaatnya.
"Kami akan lakukan tindakan yang lebih sistematis lagi, dan mengharapkan dukungan masyarakat. Karena tanpa dukungan masyarakat, akan sulit terlaksana," tukas ayah dua anak itu.
Baca Juga: Mobil Peninggalan Mendiang Putri Diana Dilelang, Tembus Rp1 M
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang turut meninjau kinerja mobil vaksinasi keliling Kota Solo memberikan apresiasi.
"Vaksinasi Kota Solo ini menarik. Dahulu bus ini digunakan untuk rapid test Covid-19 metode IFA (Immuno Flourescence Assay). Sekarang dikonversi untuk mobil vaksin," jelas Gubernur Jawa Tengah saat meninjau vaksinasi di kawasan Laweyan Solo, Rabu (30/6/2021).
"Pemkot memberikan inovasi-inovasi dengan mengkonversi fasilitas untuk bisa dipakai vaksin, saya kira ini cara bagus," lanjutnya.
Ganjar Pranowo mengimbau agar daerah-daerah di Provinsi Jateng berkreasi untuk melaksanakan vaksinasi ini. Sehingga semua bisa melakukan akselerasi penyuntikan kepada warga.
Terobosan menggunakan mobil vaksinasi keliling ini disebutkan Wali Kota Solo akan terus dilakukan. Dengan mobil keliling, pemerintah setempat bisa mendekat kepada warga, khususnya lansia.
Baca Juga: Bos Hyundai: Mobil Terbang Akan Jadi Kenyataan di Masa Mendatang
"Mobil vaksinasi keliling akan kami adakan terus setiap hari. Ini khusus untuk lansia, kalau yang muda-muda bisa datang ke Puskesmas atau tempat-tempat penyelenggaraan vaksin," pungkas Gibran Rakabuming Raka.