Kabar Duka, Istri Pendiri PT Astra International Tbk Telah Berpulang

Selasa, 29 Juni 2021 | 14:05 WIB
Kabar Duka, Istri Pendiri PT Astra International Tbk Telah Berpulang
Buket bunga di pusara untuk yang berpulang. Sebagai ilustrasi [Envato Elements/twenty20photos].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pendiri Grup Astra International, William Soeryadjaya dan keluarga tengah berduka. Sang istri tercinta, Lily Soeryadjaya, mengembuskan napas terakhir pada Selasa (29/6/2021) pukul 01.40 WIB di Rumah Sakit Medistra, Jakarta.

Boy Kelana Soebroto, Head of Corporate Communications Astra menyatakan kabar duka itu benar adanya.

"Betul. Kami menerima kabar tadi pagi. Kami turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya Ibu Lily Soeryadjaya pada 29 Juni 2021 pukul 01.40 WIB di RS Medistra, Jakarta. Semoga amal kebaikannya diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga Soeryadjaya diberikan ketabahan dan kekuatan," ungkap Boy Kelana Soebroto secara tertulis, sebagaimana diterima Suara.com.

Gedung PT Astra International. (Humas Astra)
PT Astra International (Humas Astra)

Rencananya, mendiang Lily Soeryadjaya akan dimakamkan di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat.

Baca Juga: BMW i4 dan iX Diboyong ke Indonesia Tahun Depan

Pasangan Lily Soeryadjaya dan William Soeryadjaya menikah pada 15 Januari 1947. Mereka dikaruniai empat anak, yaitu Edward Soeryadjaya, Edwin Soeryadjaya, Joyce, serta Judith.

Sekilas perjalanan Astra International Tbk., William Soeryadjaya bersama adiknya, Tjia Kian Tie, dan dua rekan, yaitu Lim Peng Hong serta Teddy Thohir mendirikan PT Astra yang kemudian berkembang menjadi PT Astra International Tbk (ASII).

Bergerak di berbagai bidang usaha, PT Astra International juga terjun ke sektor otomotif. Perusahaan mereka yang bergerak di bidang ini antara lain Toyota, Daihatsu, Isuzu, UD Trucks, Peugeot, BMW, Honda roda dua, Astra Otoparts, dan Astra World yang meliputi layanan darurat Garda Oto dan Garda Siaga, sampai Asuransi Astra.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI